Dipublish pada Senin, 25 Mei 2015 | 14:32

Samsung Chopin, Tablet 4G dengan Intel Atom x5 dan RAM 4GB

Samsung kali ini dikabarkan akan membuat sebuah kejutan dengan menghadirkan sosok tablet yang ditenagai dengan prosesor buatan Intel. Hal ini cukup mengejutkan karena hampir semua perangkat Samsung selalu mempergunakan prosesor Snapdragon buatan Qualcomm atau prosesor Exynos buatan mereka sendiri seperti yang disematkan pada Galaxy S6 dan Galaxy S6 Edge.

Tablet yang kabarnya diberi kode nama Samsung Chopin-LTE ini akan bermesin Intel Atom x5 dari keluarga Cherry Trail dan untuk memaksimalkan kerjanya, sebuah memori dengan kapasitas 4GB akan ditambahkan di dalamnya.

Baca jugaMuncul Di GFXBench, Samsung Galaxy A8 Berlayar 5,5 Inci Dipastikan Meluncur

Menurut bocoran yang dirilis di Benchmark Geekbench, tablet Samsung tersebut sengaja didesain untuk pengguna high end yang membutuhkan sebuah perangkat dengan layar yang lebih luas dan kinerja yang lebih baik. Intel Atom x5 Z8500 yang akan dipakai pada Tablet Samsung Chopin ini mempunyai spesifikasi yang tinggi yaitu mempunyai empat core (quad core) dengan clockspeed 2.24GHz dengan mesin grafis Intel HD Graphic.

Teknologi pembuatan Intel Atom x5 juga sama seperti pembuatan prosesor Exynos terbaru yaitu dengan teknologi 14nm. Dipastikan Samsung Chopin ini akan mendukung koneksi 4G LTE karena ada komponen modem Intel Xmm 726x yang merupakan modem untuk jaringan 4G, selain itu ada pula dukungan untuk WiFi dan juga bluetooth. Untuk sistem operasi, tablet terbaru Samsung ini akan membawa OS Lollipop.

Baca juga5 Tips Sederhana Agar Tidak Ketergantungan Handphone

Untuk informasi lain seperti layar, desain, baterai dan fitur-fitur yang lain belum ada bocoran lebih lanjut dan menurut Gsmarena, tablet buatan Samsung ini mungkin akan mempunyai kualitas sekelas Galaxy Tab S sehingga harganya juga tak akan terpaut begitu jauh.

Harga Tablet Samsung Mei 2015

No Tablet Samsung Harga Terendah
1 Samsung Galaxy Tab 3 V 7.0 SM-T116 Rp 1.399.000
2 Samsung Galaxy Note 8.0 N5100 16GB Rp 3.875.000
3 Samsung Galaxy Tab 4 8.0 T331 3G 16GB Rp 2.500.000
4 Samsung Galaxy Tab S 8.4 LTE T705 Rp 5.299.000
5 Samsung Galaxy Note 10.1 N8000 16GB Rp 6.440.000

Baca juga artikel

Harga Asus ZenFone 2 di Indonesia: Ada 4 Varian, Spesifikasi Beda di RAM, Storage dan Jenis Prosesor

7 Langkah Sederhana ini Buat Hasil Foto Kamera Smartphone Lebih Menarik

Tips Aman Membeli Zenfone 2: Berikut Daftar Onlineshop yang Menjual Zenfone 2

Share :
Alena Yulitta

Alena Yulitta

Contributor

0

ARTIKEL TERKAIT