Dipublish pada Senin, 12 Jan 2015 | 13:27

Cara Bebaskan Ruang Internal Storage Android

Tak seperti pada PC dimana mengganti hard drive-nya adalah hal yang mudah, menambah ruang ada internal storage smartphone dan tablet Android bukanlah hal yang gampang. Pengguna harus pintar-pintar melakukan manajemen file agar tak melahap habis ruang penyimpan data perangkatnya.

Menambah space pada intenal storage Android bukanlah hal yang mustahil. Sebagian besar smartphone dan tablet Android dibekali dengan slot microSD sehingga pengguna bisa bebas menambah kapasitas penyimpanan datanya, mulai dari 2 GB hingga 32 GB.

Sayangnya, tak semua perangkat Android menyediakan slot microSD. Pengguna hanya bisa mengandalkan ruang penyimpanan internal yang disediakan perangkat untuk menampung semua data, termasuk foto, musik hingga aplikasi.

Tak usah berkecil hati jika Anda tak memiliki slot kartu microSD. Ada banyak cara lain yang bisa Anda lakukan. Gunakan cloud storage untuk menyimpan file foto Anda. Salah satu penyedia layanan cloud storage terpopuler adalah Dropbox yang mana aplikasinya bisa Anda unduh di Google Play Store.

Suka menyimpan file musik? Ini adalah salah satu penyebab penuhnya internal storage Anda. Cara praktis untuk menikmati semua musik favorit Anda tanpa menghabiskan banyak space adalah dengan meng-install aplikasi Google Music. Anda juga bisa menggunakan layanan music streaming seperti Spotify.

Jika aplikasi Anda memenuhi internal storage smartphone Anda, sebaiknya Anda mulai melakukan “razia.” Hapus aplikasi yang tak berguna atau jarang Anda gunakan. Selain itu, Anda bisa memanfaatan wireless hard drve, seperti Wi-Drive milik Kingston Digital.

Tahukah Anda bila file temporary Anda juga memiliki dampak terhadap internal storage perangkat Anda? Menjalankan aplikasi tertentu maupun edit foto akan menyisakan file yang sebenarnya bisa Anda bersihkan.

Cukup mudah untuk membuang file temporary tersebut. Kini tersedia banyak aplikasi “pembersih” yang dapat Anda unduh di Google Play Store. Bahkan banyak dari

aplikasi tersebut yang ditawarkan secara gratis.

Clean Master adalah salah satu aplikasi populer yang mampu membersihkan internal storage Anda dari file temporary yang menyesakkan secara efektif. Aplikasi ini dapat mendeteksi file “sampah” yang dapat segera Anda buang.

Ada pula sederet aplikasi sejenis lainnya yang bisa Anda pilih, semacam System Cleaner for Android dan AVG Cleaner. Dengan begitu, Anda bisa memiliki ruang penyimpanan lebih besar dari sebelumnya. (Tedi)

Baca juga artikel:

Asus Transformer Book Chi Series, Tablet Dengan Intel Core M Prosesor

Asus Zenfone ZOOM, Smartphone dengan Laser Auto Fokus dan Foto Makro

Bingung dengan Istilah qHD, Quad HD, dan 4K Ultra HD? Ini Dia Jawabannya

IM5 Inilah Smartphone Perdana dari Kodak!

Dell XPS 13, Notebook 13 Inci Awet di Baterai

Share :
Nadia Maharani

Nadia Maharani

Contributor

1 Post

ARTIKEL TERKAIT