Dengan adanya fitur quick charge pada smartphone, mengisi daya baterai dengan cepat bisa dilakukan. Namun bagaimana dengan ponsel-ponsel jadul yang tidak dibekali fitur tersebut.
Jika kamu punya ponsel demikian, kamu mungkin bisa menjajal beberapa langkah ini yang nantinya akan mempercepat proses pengisian baterai.
Gunakan Charger Original
Smartphone Android saat ini hadir dengan port micro usb. Sekilas, port charger ini bisa digunakan untuk semua perangkat charger. Namun, ternyata tidaklah sama.
Beberapa charger bawaan smartphone memiliki besaran watt yang berbeda-beda. Ada yang menawarkan power 2,5 watt hingga 4,5 watt.
Bahkan beberapa smartphone modern yang dibekali fitur fast charging memiliki charger dengan power 15 watt. Tak heran smartphone jenis ini bisa mengisi baterai dengan lebih cepat.
Jadi kamu harus memahami betul smartphone dan charger bawaan smartphonemu. Misalnya, LG G4. Smartphone ini support quick charger namun perangkat charger bawaannya tidak. Maka kamu bisa mencari charger lain yang bisa mensupport fast charging pada LG G4.
Gunakan Mode Air Plane
Jika kamu ingin mengisi baterai ponsel Android dengan lebih cepat, sebaiknya gunakan mode airplane pada smartphonemu.
Mode ini diharapkan bisa mematikan beberapa fitur dalam smartphone sehingga smartphone akan lebih fokus mengisi daya baterai.
Matikan Hp
Mematikan smartphone bisa jadi langkah terbaik agar baterai ponsel terisi lebih cepat. Memang, hal ini membuat kamu melewatkan beberapa pesan atau pemberitahuan di smartphone kamu.
Matikan Fitur
Kelebihan smartphone dibanding ponsel biasa ialah hadirnya berbagai fitur di dalamnya guna membantu pengguna dalam berkomunikasi dan beraktivitas.
Tak ada salahnya, dalam mengisi baterai smartphone, kamu mematikan beberapa fitur seperti GPS, Bluetooth, Wi-Fi hingga NFC. Fitur-fitur ini terbilang memakan daya baterai yang tidak sedikit.
Dengan dimatikannya fitur, pengisian pun akan lebih cepat karena daya baterai tidak terkuras. Selamat mencoba!