Dipublish pada Jumat, 13 Nov 2015 | 10:36

Tips Memotret dengan Ponsel Saat Travelling Ala Nadine Candrawinata

Saat peluncuran Sony Xperia Z5 di Jakarta, awal November lalu, kami berjumpa dengan Nadine Candrawinata yang merupakan salah satu brand ambassador Xperia Z5 series, selain Rio Motret, yang berprofesi sebagai fotografer dan fashion blogger Diana Rikasari.

Nadine yang pernah membintangi sejumlah film layar lebar, diantaranya ‘Realita Cinta dan Rock n Roll’, ‘Danau Hitam’, bercerita banyak tentang pengalamannya menggunakan Xperia Z5 ketika menikmati liburan di alam terbuka. Wanita yang suka dengan pantai dan menyelam ini merasa nyaman menggunakan Xperia Z5 dengan fitur anti air dan debu serta fitur dual SIM, sehingga dirinya tidak perlu lagi membawa dua ponsel sekaligus.

Sony Xperia Z5 Series Brand Ambassador dari kiri ke kanan: Rio Motret, Diana Rikasari dan Nadine Candrawinata

Nadine yang membentuk usaha Raja Ampat Dive Resort dan menjadi pembawa acara di My Trip My Adventure juga kepincut akan kamera yang dimiliki oleh Xperia Z5. Dengan resolusi 23MP yang dimiliki oleh Xperia Z5, Nadine dengan leluasa memotret keindahan alam Indonesia. “Dalam waktu sebulan pakai Xperia Z5, sudah ada sekitar 14 ribu foto pada album ponsel, makanya aku butuh memori card yang berkapasitas besar,” terangnya.

Baca juga: Tips Meningkatkan Kualitas Layar Sony Xperia Z5

Untuk urusan motret, wanita berusia 31 tahun ini menjelaskan bahwa dirinya suka sekali foto macro, atau memotret benda-benda kecil yang ada di pantai. Tips-nya kata Nadine, jangan gunakan zoom, mendekatlah lebih dekat dengan objek, agar resolusi yang di dapat bisa maksimal. Lalu gunakan benda-benda lain disekitar sebagai background atau foreground agar menambah dramatis foto.

Jika dalam kondisi minim cahaya, dirinya sering menggunakan senter sebagai pengganti flash agar cahaya lebih tipis di objek. Menurutnya cahaya flash justru akan menghasilkan cahaya berlebih pada objek dan itu tidak baik untuk hasil foto. “Satu hal yang penting buat kalian yang suka motret, usahakan setiap gambar yang kamu ambil harus memiliki pesan, sebagus apapun hasil foto jika tidak memiliki pesan akan terasa hambar, jadi temukan pesan dalam setiap momen yang akan kamu foto,” tegasnya.

 

 

Baca juga artikel

Sony Beri Jawaban Mengapa Xperia Z5 Tidak Boleh Diajak Menyelam

Resmi Meluncur, Ini Harga Xperia Z5 Series di Indonesia

Cara Setting Sony Xperia Z5 Compact Usai Beli

Share :
Tedi Yuni Alriyanto

Tedi Yuni Alriyanto

Content Writer

932 Posts

Berkarier dari lapangan olah raga sampai jadi ‘inspektur gadget’! Awalnya di Harian NusaBali, sempat keliling nulis soal otomotif, lifestyle, sampai akhirnya nyemplung di dunia gadget dan telekomunikasi. Hobi foto-foto, sekarang jadi ‘senior content dan video ’ di Pricebook. Tanggung jawab? Bikin artikel, video, dan pastikan semuanya sedap dibaca!

ARTIKEL TERKAIT

HARGA TERENDAH DENGAN PRODUK TERKAIT