Samsung sudah lama menghadirkan S Pen semenjak seri pertama Note. Dalam model sebelum Samsung Galaxy Note 5 S Pen tidak bisa dimasukkan sembarangan ke dalam bodi smartphone. Hal ini disebabkan, Samsung mendesain bagian dalam port S Pen secara khusus sehingga S Pen tidak bisa dimasukkan secara terbalik.
Tapi dalam Samsung Galaxy Note 5 terbaru, Samsung menghadirkan semacam per di dalam lubang tempat S Pen. Per atau pegas ini hadir untuk membantu pengguna mengeluarkan S Pen dengan mudah kala masih di dalam bodi phablet. Alhasil, dengan teknologi ini membuat Samsung menghilangkan desain untuk mencegah S Pen dimasukkan secara terbalik.
Baca juga: Bedanya TouchWiz Pada Galaxy Note 5 dan Note 4
Samsung Galaxy Note 5
Hanya saja ini bisa menjadi masalah serius buat kamu pemilik Samsung Galaxy Note 5. Pasalnya bila kamu tak hati-hati dan salah memasukkan S Pen secara terbalik ke dalam lubang, bisa menyebabkan kerusakan pada ponsel. Kerusakan yang paling mungkin tentu S Pen kamu akan tersangkut dan susah untuk dikeluarkan. Lebih buruknya pegas dari fitur eject rusak dan tidak bisa digunakan lagi. Dan yang terburuk fitur-fitur penting dalam lubang, yang berkaitan dengn S Pen tidak lagi berfungsi.
Seperti yang diketahui, S Pen terbaru ini dibekali teknologi baru yang salah satunya berguna sebagai pengunci dan pembuka layar. Maka, bila port S Pen rusak bisa jadi smartphone Note 5 kamu tidak bisa membuka kunci layar.
Maka bila kamu memiliki Galaxy Note 5, sebaiknya hati-hati kala menggunakan S Pen. Kamu harus memastikan S Pen diposisikan dengan benar bila dimasukkan.
Baca juga artikel
Galaxy Note 5 Active Akan Dirilis November dengan Baterai 4100mAh
Bagaimana Bila Samsung Galaxy Note 5 Dijatuhkan? Berikut Videonya