Mediatek yang baru-baru ini meresmikan chipset kelas menengah terbarunya yang bernama Helio G85 kembali menghadirkan chipset terbarunya yang bernama Mediatek Dimensity 1000+. Memiliki inti yang serupa dengan seri sebelumnya yakn Dimensity 1000 namun chipset terbaru Mediatek ini hadir dengan beragam peningkatan terutama yang ditujukan untuk perangkat hp yang ditujukan untuk bermain game.
Dimensity 1000+ sudah mendukung layar hp dengan refresh rate mencapai 144Hz dengan resolusi maksimal 1080+ dan rasio layar 21:9. Tak hanya itu, chipset ini juga sudah mendukung fitur MiraEngine yang merupakan peningkatan fitur SDR video dan meningkatkannya menjadi HDR10+.
Mediatek mendevelop chipset ini dengan kemampuan akses jaringan 5G UltraSave untuk meredam daya modem untuk daya baterai yang lebih hemat. Chipset ini juga memiliki mode bandwith bawah dan atas yang dinamis yang dapat berganti jaringan dalam waktu yang sangat cepat ketika ada pergantian tower jaringan. Dengan fitur ini menekan daya baterai hingga 32% yang membuat perangkat hp dapat lebih tahan lama.
Saat modem bekerja maksimal, chipset ini memiliki kecepatan 5G sub-6GHz yang mampu mendistribusikan kecepatan downlink mencapai 4,7Gbps dan uplink hingga 2,5Gbps. Apiknya lagi, modem ini sudah mendukung fitur dual-SIM yang keduanya dapat terhubung dengan akses jaringan 5G. Hadir pula fitur VoNR atau biasa disebut sebagai Voice over New Radio. Yang cukup menarik adalah modem ini dapat berganti jaringan dari 5G ke 4G dengan cepat tanpa mengurangi kecepetan jaringan yang dimilikinya.
Untuk memaksimalkan kinerjanya, chipset ini sudah dibekali dengan fitur HyperEngine 2.0 yang memiliki kemampuan untuk meningkatkan kinerja CPU dan GPU yang tertanam. Tak hanya itu, manajemen RAM juga dimaksimalkan untuk mendapatkan performa terbaik.
Canggihnya lagi, chipset ini mampu meminimalisir latensi WiFi dan Bluetooth serta sudah dibekali dengan teknologi "anti-jamming" yang membuatnya dapat bertahan saat terjadi interupsi yang sangat berguna saat digunakan dalam bermain game online. Tak hanya itu, chipset ini juga memungkinkan pengguna untuk menggunakan game kontrol dan headphone secara bersamaan.
Perangkat pertama yang menggunakan Dimensity 1000+ adalah iQOO namun belum diketahui jenis tipe dan kapan perangkat ini akan diresmikan kemunculannya.