Dipublish pada Jumat, 27 Jul 2018 | 09:23

Oppo Find X Diuji Ketahanannya, Apakah Berhasil?

Smartphone OPPO Find X berhasil mencuri perhatian sejak diluncurkan beberapa waktu lalu. Alasan utamanya, karena hp ini memiliki inovasi menarik dengan membuat fitur kameranya bisa bersembunyi dan muncul ketika akan digunakan.

Inovasi ini juga membuat OPPO berhasil membuat rasio layar Find X menjadi sangat besar (lebih dari 90%) tanpa harus menggunakan notch yang banyak dipakai di smartphone masa kini dengan rasio layar besar.

Hal ini yang menarik akun Youtube terkenal, JerryRigEverything, akun ini dikenal gemar melakukan tes terutama tes ketahanan pada produk smartphone. Untuk Find X sendiri, ia mencari tahu apakah OPPO Find X memiliki ketahanan yang baik dibalik desain inovatifnya.

Tes langsung ia mulai dengan melakukan uji ketahanan pada fitur kamera Find X. Ternyata hasilnya menunjukkan kalau kamera milik Find X tidak dibangun dengan struktur yang kokoh karena mudah digoyang karena ada jarak di dalam struktur kamera bergerak Find X.

Walau begitu, fitur motor kamera ini dianggap sudah cukup baik, karena ketika kamera Find X ia paksa keluar, maka akan langsung menutup kembali dengan stabil. Setelah mengetes kamera, ia melanjutkan kembali tes dengan melakukan uji gores pada layar.

Di mana ia menggunakan tes dengan skala Mohs dari level 2 sampai 10. Makin tinggi angkanya, maka makin kuat layar yang dimiliki. Hasilnya, ketika digores dengan alat gores khusus, hasilnya menunjukkan kalau Find X bertahan sampai 6 dan 7.

Ini cukup standar bagi kebanyakan smartphone kelas flagship, terutama OPPO Find X yang yang mengusung perlindungan dari Corning Gorilla Glass 5. Di bagian sisi Find X ia gores dengan menggunakan cutter, dan menunjukkan kalau bagian sisi hp ini menggunakan material metal yang solid.

Belum cukup dengan tes gores, layar Find X kembali diuji ketahanannya dengan cara dibakar. Pada detik ke 14 setelah mulai dibakar, layar Amoled milik hp ini memunculkan tanda putih yang berarti pixel di layar Find X sudah rusak. Namun, karena panel ini berteknologi AMOLED, tanda putih itu tidak kembali hilang.

Berbeda dengan layar LCD, yang setelah dibakar biasanya akan muncul tanda hitam tapi akan hilang kembali ketika sudah normal. Kemudian, Find X mendapat tes terakhir yaitu uji bend test, atau pengujian dengan cara dibengkokkan untuk mengetahui ketahanan struktural hp dan kekuatan ketika menghadapi tekanan atau benturan.

Sayangnya, kali ini OPPO Find X gagal melalui tes karena Jerry berhasil membengkokkan hp ini dengan mudah dan tidak kembali ke bentuk normal kembali seperti kebanyakan smartphone yang pernah ia tes. Bagian pinggir Find X masih kokoh ketika dibengkokkan, tapi tidak dengan bagian layar dan panel belakang.

Ia bahkan langsung menyarankan pengguna Find X untuk menggunakan pelindung khusus untuk melindungi smartphone ini. Selain itu, ia juga mengatakan untuk tidak menduduki smartphone ini ketika ditaruh di kantong belakang celana.

Gagalnya OPPO Find X melalui uji tes ketahanan tentu harus menjadi perhatian bagi OPPO untuk membuat penerus yang memiliki ketahanan lebih baik. Walau begitu, ia tetap memuji OPPO Find X sebagai sebuah smartphone yang inovatif.

Belum ada harga
Kriteria Spesifikasi
4G Network LTE band 1(2100), 3(1800), 5(850), 8(900), 38(2600), 40(2300), 41(2500)
Ukuran Layar 6.42 inch
OS Version 8.1
Detail Prosesor Snapdragon 845
Jumlah Core Octa Core
Kecepatan CPU 2.8 GHz
GPU Adreno 630
RAM 8 GB
Memori Internal 256 GB
Resolusi Kamera Belakang 16 MP
Resolusi Kamera Depan 25 MP
Kapasitas Baterai 3730 mAh
Tabel dapat digeser kiri atau kanan

Share :
Rizki Abadi

Rizki Abadi

Contributor

0

ARTIKEL TERKAIT