Dipublish pada Selasa, 9 Mei 2017 | 12:32

Tes Jatuh Samsung Galaxy S8 Buktikan Sudut Layar Ponsel Ringkih

Samsung Galaxy S8 menjadi salah satu ponsel premium dengan teknologi dan desain yang kekinian. Samsung berhasil mengubah pandangan desain smartphone saat ini dengan menghadirkan desain bezel yang tipis dan tombol on screen. Tidak hanya itu, smartphone Android terbaru ini juga sudah menggunakan teknologi Infinity Display.

Layar ini mampu menampilkan gambar dan video yang lebih jelas. Apalagi layar ini juga kian lebar dan sudah disokong pelindung anti gores yang diklaim tahan pecah. Menyadari hal tersebut, laman Test.de asal Jerman melakukan tes uji jatuh untuk mengetahui seberapa kuat layar dan bodi ponsel Samsung premium ini.

Perusahaan asal german ini menghadirkan sebuah alat khusus yang akan membuat ponsel jatuh dari ketinggian 80 cm secara berulang-ulang. Tes ini diklam sangat ampuh untuk mengetahui kekuatan bodi dan layar dari sebuah smartphone. Menurut data test.de, kebanyakan smartphone yang dites dengan perangkat ini, jatuh sebanyak 100 kali tanpa efek kerusakan yang berat. Beberapa smartphone yang dites hanya mengalami kerusakan ringan seperti tergores parah pada layar dan bodi.

Namun hasil berbeda ditunjukkan kala Samsung Galaxy S8 dites. Menurut banyak pihak, bagian pojok layar dari Samsung Galaxy S8 menjadi titik lemah dari bodi. Memang Samsung menghadirkan lapisan Gorilla Glass 5 yang diklaim kuat. Saat ponsel premium ini dites jatuh sebanyak 50 kali, hasilnya layar sentuh masih bisa berfungsi dengan normal. Bagian bodi belakang pun hanya mengalami goresan kecil saja. Namun yang mengejutkan bagian pojokan layar yang dilapisi Corning Gorilla Glass 5 ternyata pecah berantakan.

Test.de pun menyimpulkan bahwa desain premium milik Samsung ternyata tidak terlalu kuat. Alhasil, disarankan bagi pengguna Samsung Galaxy S8 dan S8+ untuk menggunakan pelindung bodi agar tidak rusak saat jatuh.

Samsung Galaxy S8 sendiri menggunakan layar berukuran 5,8 inci. Layar ini sudah disokong panel Super AMOLED dengan resolusi 1440 x 2960 pixels. Pada bagian mesin, Samsung memasang prosesor Exynos 8895 dengan dukungan RAM 4GB dan GPU Mali G71. Untuk memori penyimpanan terpasang memori 64GB dengan slot microSD. Bagi pecinta fotografi. Samsung menghadirkan dual kamera 12 MP dengan teknologi PDAF, OIS dan LED Flash. Untuk kamera depan terpasang kamera 8 MP. Terakhir, Samsung menggunakan baterai 3000 mAh.

Source: test.de

Kriteria Spesifikasi
4G Network LTE band 1(2100), 3(1800), 5(850), 8(900), 38(2600), 40(2300), 41(2500)
Ukuran Layar 5.8 inch
OS Version 7
Detail Prosesor 8895
Jumlah Core Octa Core
Kecepatan CPU 1.7 GHz
GPU Mali-G71 MP20
RAM 4 GB
Memori Internal 64 GB
Resolusi Kamera Belakang 12 MP
Resolusi Kamera Depan 8 MP
Kapasitas Baterai 3000 mAh
Tabel dapat digeser kiri atau kanan

Baca juga artikel:
Ini yang Disukai Dian Sastrowardoyo di Kamera Samsung Galaxy S8
Hape Samsung Galaxy S8 dan S8+ Kembali Bermasalah, Kini Restart Secara Random
Seperti Apa Samsung Galaxy S8 Ketika Dibakar, Digores dan Dibengkokkan? Berikut Tesnya
Share :
Aris Wibowo

Aris Wibowo

Contributor

0

ARTIKEL TERKAIT

HARGA TERENDAH DENGAN PRODUK TERKAIT