Saat ini, Asus ZenFone 3 sedang naik daun di pasaran lantaran mengusung desain inovatif dan spesifikasi menarik di kelasnya.
Tak ingin berdiam diri, pabrikan asal Tiongkok, ZTE, ikut mengeluarkan smartphone untuk menjadi rival Asus ZenFone 3. Smartphone ini adalah ZTE Nubia Z11 mini S yang diluncurkan pertama kali bertepatan dengan perayaan ulang tahun ke-4 dari sub-merek Nubia.
Ditenagai dengan chipset Qualcomm Snapdragon 625 yang terdiri dari prosesor Octa Core 2.0 GHz, inilah alasan mengapa ZTE Nubia Z11 mini S bisa disejajarkan dengan Asus ZenFone 3 dari segi performa. Menemani chipset tersebut, ZTE pun turut membenamkan RAM berukuran 4GB dan memberikan dua pilihan kapasitas memori internal pada konsumen, yakni 64GB dan 128GB.
Sekalipun mengusung penamaan “mini”, nyatanya smartphone ini tidak membawa layar mungil. Buktinya, Nubia Z11 mini S menawarkan panel layar dengan luas 5,2 inch beresolusi Full HD 1920 x 1080 piksel.
Mengusung bodi logam, smartphone ini memiliki bodi yang tergolong langsing karena sisinya hanya memiliki ukuran 7.6 mm saja. Sementara itu, bobotnya yang hanya 158 gram pun tergolong ringan sehingga akan memberikan kenyamanan pada pengguna ketika membawanya.
Lebih dari itu, spesifikasi menarik lain turut ditawarkan smartphone ini. Pada bagian belakangnya, pengguna bisa menemukan sensor Sony IMX318 berkekuatan 23 MP yang juga disertai dukungan fitur PDAF dan LED flash. Sementara itu, bagian depannya terdapat kamera 13 MP yang bisa digunakan untuk berfoto selfie.
Dilengkapi dengan fitur sensor sidik jari yang ditempatkan pada bagian belakang bawah kamera, ZTE turut menyematkan dukungan baterai berkekuatan 3.000 mAh. Kemudian, fitur lainnya adalah konektivitas 4G LTE dengan dual SIM hybrid, Wi-Fi, Bluetooth, dan port USB Type-C.
Dijalankan pada sistem operasi Android Marshmallow yang memiliki tampilan khas berkat penggunaan Nubia UI 4.0, saat ini ZTE Nubia Z11 mini S akan mulai dijual di pasaran pada tanggal 25 Oktober mendatang.
Saat ini, smartphone pesaing Asus ZenFone 3 ini sudah bisa dipesan di negara Tiongkok dengan harga RMB 1499 atau Rp 2,8 jutaan untuk varian memori internal 64GB dan RMB 1899 atau setara dengan Rp 3,6 jutaan untuk varian memori berkapasitas 128GB.
Baca juga artikel:
ZTE Rilis Ponsel Android Sejutaan Layar 6 inci, ZTE Zmax Pro
ZTE Nubia N1 Dirilis Diam-Diam dengan Baterai 5000 mAh dan Kamera Selfie 13 MP
ZTE Nubia Z11 Resmi Dirilis Dengan Snapdragon 820 dan RAM 6 GB