Dipublish pada Sabtu, 16 Jul 2016 | 11:03

Prisma, Aplikasi Edit Foto Agar Jadi Karya Seni

Dalam era digital saat ini, mengubah atau mengedit sebuah foto dapat dilakukan dengan mudah. Misalnya kamu bisa mengubah foto hitam putih menjadi lebih berwarna atau mentransformasi gambar biasa menjadi seperti dalam dunia imajinasi. Namun, tentu mengubah foto butuh kemampuan aplikasi yang cukup handal. Untungnya saat ini sudah ada aplikasi baru bernama Prisma. Dengan Aplikasi ini, kamu bisa mengedit foto biasa menjadi terlihat menjadi lebih menarik bahkan mirip sebuah karya seni. Aplikasi edit foto ini memang menghadirkan berbagai fitur mirip Instagram, namun, hasil edit fotonya lebih tampat berseni atau artistik.

Nantinya dalam aplikasi edit foto Prisma ini, kamu bisa memilih satu di antara puluhan filter yang disediakan. Hasil edit aplikasi iOS ini cukup mengesankan. Bahkan tidak seperti aplikasi lainnya, smartphone kamu bahkan tidak perlu membutuhkan RAM besar karena semua pemrosesan sepenuhnya dilakukan di server milik Prisma. Walaupun demikian, aplikasi ini mengklaim tidak akan menyimpan satu pun foto pengguna. Sama seperti aplikasi foto lainnya, Kamu bahkan bisa mengirim hasil edit foto ke media sosial atau aplikasi lain.

Saat mengedit foto, proses mengolah foto menjadi sebuah karya seni tidak membutuhkan waktu lama hanya beberapa detik saja. Memang aplikasi ini tidak secepat instagram, namun hasilnya cukup layak ditunggu. Menariknya, hingga kini sudah ada 34 filter yang bisa kamu gunakan mengedit foto. pengembang aplikasi ini dikabarkan akan menambah 1-2 filter perbulannya. Hal ini dilakukan agar pengguna bisa mengedit foto kian mudah dan nyaman.

Sayangnya, aplikasi Prisma ini masih memiliki kelemahan yakni urutan filternya yang tidak permanen. Hal ini sedikit menyulitkan kamu yang hendak berpindah filter. Walaupun demikian hal ini tidak berpengaruh banyak. Aplikasi edit foto ini juga hadirkan watermark secara default. Untungnya, aplikasi ini mudah digunakan oleh berbagai kalangan.

Sayangnya, saat ini Prisma baru hadir untuk aplikasi iOS. Versi Android akan segera hadir dalam waktu dekat.

Download Prisma untuk iOS
Download Prisma untuk Android (Segera) 

Baca juga artikel:
Update Adobe Lightroom Android dan iOS Hadirkan Fitur Preview Baru
Kini Pengguna Google Photo Bisa Mengedit Timestamp pada Info Foto
Adobe Rilis 4 Aplikasi Edit Foto Terbaru untuk Handphone Android
Share :
Aris Wibowo

Aris Wibowo

Contributor

0

ARTIKEL TERKAIT