Desain yang portable selalu identik dengan desain kecil dan ringan. Namun hal tersebut coba dibantahkan oleh produsen Dell dengan menghadirkan beberapa produk laptop 2 in 1 terbaru dalam ajang Computex 2016 yang salah satu diantaranya ialah Dell Inspiron 17. Ini merupakan varian paling besar diantara seri laptop 2 in 1 yang dihadirkan Dell di tahun ini. Dell terbilang cukup berani menghadirkan laptop di kelas ini meski pasar PC memang sedang lesu. Dell berharap varian ini bisa menjadi pilihan pengguna gadget yang mencari laptop dengan fungsi lengkap dan desain portable.
Dell Inspiron 17 7000 merupakan hadir dengan konsep laptop 2 in 1 yang cukup berani. Pasalnya selama ini laptop 2 in 1 identik dengan desain mungil. Namun, dalam seri ini justru Dell menghadirkan desain yang cukup besar, yang sebetulnya kurang ideal untuk sebuah laptop portable.
Dengan konsep laptop 2 in 1 ini, pengguna bisa memutar layar untuk menyesuaikan kebutuhan. Setidaknya terdapat 4 mode yakni mode laptop, tent, stand dan mode tablet. Dengan mode ini pengguna diharapkan semakin produktif dalam bekerja. Guna mendukung penggunaannya dalam berbagai mode, Dell juga menghadirkan engsel aluminium yang kuat sehingga laptop bisa diputar 360 derajat dengan mudah.
Selain itu Dell inspiron 17 7000 menggunakan layar berukuran 17 inci. Hal ini menjadikan dimensi perangkat ini sedikit besar bila dibandingkan laptop 2 in 1 lainnya. Versi 17 inci memang kurang portable jika dibadingkan laptop dengan layar 13 inci. Tapi laptop dengan layar 17 inci lebih berfungsi layaknya menggunakan desktop. Layar yang lebar membuat pengguna bisa bermain game atau menonton video, apalagi laptop ini sudah menggunakan teknologi layar wide angle dan resolusi Full HD.
Dibagian dapur pacu, Dell menggunakan prosesor intel generasi terbaru, Skylake. Pengguna semakin nyaman mengoperasikan layar dengan sokongan keyboard backlit dan kamera infra merah. Fitur kamera ini membuat pengguna bisa menggunakan fitur Windows hello pada sistem operasi windows 10.
Hingga kini belum ada keterangan resmi mengenai harga perangkat ini.
Baca juga artikel:
Tablet New Dell Venue 8 Pro Kini Lebih Cepat dan Layar Lebih Detail
Gigabyte Aero 14, Laptop Gaming Ringkas Dengan Baterai Tahan Lama
Notebook Gaming ASUS ROG GL552VX Ini Dibandrol Paling Murah di Kelasnya!