Baru-baru ini Motorola mengumumkan akan menghelat sebuah event besar pada tanggal 17 Mei mendatang. Tak heran banyak pengamat teknologi yang memperkirakan dalam ajang ini Motorola akan menghadirkan beberapa produk terbarunya termasuk dua smartphone baru, Moto G4 dan Moto G4 Plus.
Ini cukup menarik karena sebelumnya Lenovo membocorkan sedikit bahwa ponsel terbaru Motorola akan dirilis pada 9 Juni mendatang. Namun, dengan pengumuman resmi dari Motorola untuk acara pada 17 Mei, maka diperkirakan akan ada produk lain yang akan dirilis pada 9 Juni mendatang. Pasalnya, Moto G4 dan Moto G4 Plus sudah sangat dinantikan dan kabarnya memang dipercepat untuk dirilis melihat kondisi pasar saat ini.
Motorola dikabarkan sudah mengirim beberapa undangan ke beberapa pihak dan wartawan. Dalam undangan tersebut acara akan dilaksanakan di dua kota yakni New Delhi dan Mexico. Dan hal ini semakin memperkuat bahwa Motorola memang akan merilis smartphone terbarunya.
Dalam rumor yang beredar sebelumnya, Moto G4 akan menggunakan layar berukuran 5.5 inci dengan resolusi Full HD 1920 x 1080 pixels. Untuk bagian mesin, ponsel Android terbaru ini akan menggunakan prosesor Octa-core yang disokong RAM 2 GB sehingga performanya lebih baik dari Moto G. Sebagai informasi, Motorola Moto G menggunakan mesin Snapdragon 410. Untuk kamera, Motorola akan menggunakan kamera utama 13 MP. Tak lupa, ponsel Android ini akan dibekali memori 16 GB.
Sementara itu, Moto G4 Plus dirumorkan menghadirkan spesifikasi yang tidak jauh berbeda dibanding seri G4. Perbedaan tentu diukuran layar yang diklaim lebih lebar dan akan menggunakan resolusi lebih besar, bahkan resolusi QHD. Untuk kamera, ponsel Android terbaru ini akan menggunakan kamera utama 16 MP. Tak lupa terpasang sensor sidik jari pada tombol home.
Kedua smartphone akan hadir dengan rangka metal dan cover bodi belakang dari plastik. Sama seperti seri sebelum – sebelumnya, Motorola akan mengusung konsep smartphone yang bisa dihias. Nantinya cover belakang ponsel ini bisa diganti sesuai selera.
Untuk informasi yang lebih jelas, nantikan saja even 17 Mei mendatang.