Dipertengahan 2015 ini sudah cukup banyak ponsel Android terbaru bermunculan. Tak hanya menawarkan desain yang semakin menarik, beberapa smartphone juga menawarkan prosesor, layar, hingga kamera dengan kualitas yang lebih baik.
Menariknya, ponsel terbaru di tahun 2015 ini banyak yang hadir dengan kapasitas baterai yang besar. Hal ini tampaknya imbas dari pemasangan layar yang lebar hingga prosesor bertenaga yang tentu saja memakan daya baterai.
Berikut ini daftar ponsel terbaru di tahun 2015 menurut Phonearena yang hadir dengan kapasitas baterai besar 3300 mAh ke atas.
Motorola Moto X Play
Motorola tak hanya melakukan perubahan pada sisi desain dan hardware, Motorola Moto X Play hadir dengan baterai berkapasitas besar yakni 3630 mAh. Ponsel ini diklaim mampu bertahan hingga 2 hari dalam penggunaan harian normal.
Ponsel ini menggunakan layar 5,5 inci Full HD. Moto X Play juga dibekali chipset Snapdragon 615, prosesor Quad core disokong RAM 2 GB, ROM 16/32GB yang berjalan di OS Android 5.1. Untuk kamera, terpasang kamera utama 21MP dan kamera depan 5MP.
ZTE Max+
Ponsel berlayar 5,7 dengan resolusi HD ini dibekali kapasitas baterai 3400 mAh yang diklaim mampu bertahan cukup lama kala digunakan. ZTE Max+ yang mengusung koneksi 4G ini hadir dengan prosesor Quad core dengan sokongan RAM 2GB, ROM 16GB dengan OS Android Lollipop 5.1. Pada bagian kamera, ZTE menggunakan kamera utama 8MP dan kamera selfie 1MP.
Baca juga: Smartphone Android dengan Skor AnTuTu Terbaik Tahun 2015
Oppo R7 Plus
Oppo R7 Plus unjuk gigi dengan kapasitas baterai yang diusungnya. Kapasitas baterainya melebihi Motorola Moto X Play dan ZTE Max +, yakni 4100mAh, yang diklaim bertahan hingga 40jam lebih. Besaran kapasitas baterai ini untuk menunjang layar AMOLED 6 inci Full HD yang dimilikinya.
Menengok ke dapur pacu, Oppo R7 Plus menggunakan chipset Snapdragon 615, prosesor Octa core dengan dukungan RAM 3GB dan ROM 32GB. Selain itu, dalam tubuh Oppo R7 Plus sudah terinstal OS Android 5.1. Lollipop. Ponsel Android 4G ini juga sudah dibekali kamera 13MP dan kamera selfie 8MP.
Huawei P8 Max
Nah, dari ketiga ponsel di atas, Huawei P8 Max jawaranya. Pasalnya kapasitas baterai yang dimilikinya sebesar 4360 mAh, berada di atas Oppo R7 Plus. Daya baterai yang dimilikinya untuk menyuplai layar besar berukuran 6,8 inci LTPS Full HD.
Pada sektor dapur pacu, ponsel Android Lollipop ini dibekali chipset Kirin 935 dengan empat inti prosesor. Mesin ini disokong RAM 3GB, ROM 64GB dan GPU Mali T628. Untuk bagian kamera tersaji kamera utama 13MP dan kamera depan 5MP.
Baca juga artikel
5 Smartphone Android Terbaik Harga 3 Jutaan
4 Smartphone Terbaik dengan Fitur Quick Charger
MediaTek Ciptakan Prosesor 10-Core, Skor AnTuTu-nya Capai 70.000