Samsung OLED TV tahun ini menjadi sorotan dengan hadirnya inovasi baru berupa teknologi OLED Glare Free dan integrasi AI yang canggih, memperkuat posisi Samsung di pasar televisi premium.
Setelah sukses mencatatkan penjualan 1,01 juta unit pada tahun 2023 dengan pangsa pasar sebesar 22,7%, Samsung terus membawa pengalaman menonton ke level yang lebih tinggi dengan berbagai peningkatan fitur.
Samsung OLED TV 2024 menggabungkan teknologi AI dan fitur unggulan terkini yang dirancang untuk meningkatkan pengalaman hiburan Anda, dengan keamanan ekstra.
Samsung OLED TV 2024 hadir dengan teknologi OLED Glare Free yang mengurangi pantulan cahaya dari lingkungan sekitar, baik dari cahaya matahari maupun lampu ruangan.
Teknologi ini memungkinkan Anda menikmati film, acara TV, atau bermain game dengan kualitas gambar yang jernih tanpa terganggu pantulan, bahkan di ruangan yang terang. Fitur ini juga membantu mengurangi ketegangan mata saat menonton di kondisi pencahayaan yang intens.
Selain itu, teknologi OLED HDR Pro memberikan kecerahan yang lebih tinggi dan kontras yang lebih tajam. TV ini juga sudah bersertifikasi Pantone, memastikan akurasi warna yang sempurna untuk pengalaman menonton yang lebih imersif.
Gangguan suara eksternal sering kali mengganggu pengalaman menonton, namun Samsung OLED TV memiliki solusi Active Voice Amplifier Pro berbasis AI. Fitur ini secara otomatis menyesuaikan volume dialog dengan suara latar belakang sehingga Anda tetap dapat mendengar dengan jelas.
Setelah gangguan suara berhenti, volume TV akan kembali normal, membuat menonton lebih nyaman tanpa perlu mengubah pengaturan secara manual. Dukungan Dolby Atmos® juga memastikan kualitas suara surround yang mendalam.
Samsung OLED TV terbaru ini juga sudah dilengkapi dengan Workout Tracker yang memungkinkan Anda berolahraga dengan lebih efisien di rumah. Dengan fitur ini, Anda bisa memantau progress latihan, termasuk durasi, kalori yang terbakar, dan detak jantung, melalui Galaxy Watch yang terhubung.
TV juga mendukung multi-view, memungkinkan tampilan video instruktur olahraga di satu sisi layar, sementara Anda bisa memantau gerakan Anda di sisi lainnya menggunakan kamera atau ponsel Samsung.
Hal lain yang turut disertakan Samsung pada OLED TV terbaru mereka adalah kualitas keamanan pengguna. Dengan perlindungan tiga lapis dari Knox Matrix, TV ini memberikan keamanan optimal saat mengakses internet atau menyimpan data.
Lapisan Hardware Security melindungi saat booting, Platform Security mengenkripsi data, dan Service Security memastikan lingkungan aman saat menggunakan layanan online.
Pilihan Ukuran dan Harga
Samsung OLED TV 2024 terbaru tersedia dalam beberapa varian dan juga ukuran serta harga berbeda. Mulai dari Samsung OLED TV S95D tersedia dalam ukuran 55 inci seharga Rp29.999.000 dan 65 inci seharga Rp49.999.000.
Sementara Samsung OLED TV S90D hadir dalam ukuran 55 inci seharga Rp24.999.000, 65 inci seharga Rp38.999.000, dan 77 inci seharga Rp73.999.000.
Dengan berbagai keunggulan ini, Samsung OLED TV 2024 menawarkan solusi hiburan yang lengkap dan aman, cocok untuk memenuhi kebutuhan gaya hidup modern.