Dipublish pada Senin, 17 Apr 2023 | 13:50

ASUS ROG Phone 7 Bakal Rilis di Indonesia, Ini 3 Keunggulannya!

harga rog phone 7 ultimateFoto: ASUS

ASUS Republic of Gamers (ROG) resmi mengumumkan hp gaming terbarunya di tahun 2023, yaitu ROG Phone 7 series, yang kembali menghadirkan desain futuristik dalam dua warna baru, keunggulan pada prosesor tercepat saat ini, dan peningkatan pada sistem pendingin.

Seri ROG Phone 7 terdiri dari 2 model yaitu ROG Phone 7 dan ROG Phone 7 Ultimate. Keduanya ditenagai oleh prosesor Snapdragon 8 Gen 2, dengan sistem termal GameCool 7, dan pengaturan khusus ROG yang membuat konsumsi daya menjadi lebih rendah.

Efisiensi daya pada ROG Phone 7 series ini berkat desain siklus cepat baru vapor chamber yang revolusioner, dan diklaim mampu meningkatkan efisiensi pembuangan panas hingga 168%, sehingga hp bisa menjalankan gim dengan kecepatan penuh sambil mempertahankan suhu rendah.

Pada sisi audio, kabarnya tim ROG Gaming telah meningkatkan volume efektif speaker di seri ini hingga 50%, dan menyetel sistem bekerja sama dengan spesialis audio Dirac

Seri ROG Phone 7 kini menghadirkan channel suara 2.1 yang disandingkan dengan pemasangan aksesori AeroActive Cooler 7 terbaru yang diklaim dapat menghasilkan subwoofer kuat.

Sektor visual dari ROG Phone 7 series didukung oleh layar Samsung AMOLED dengan refresh rate hingga 165Hz. Sebagai dukungan bermain gim, turut hadir efek AI dalam gim, tombol haptic AirTrigger yang dapat disesuaikan, dan pembaruan pengaturan gim berkelanjutan oleh tim ROG Gaming.

Berikut beberapa keunggulan dari ASUS ROG Phone 7 series:

Performa Kencang dengan Teknologi Elite Gaming

harga rog phone 7 ultimate

ASUS ROG Phone 7 series ditenagai prosesor terkuat saat ini, yaitu Qualcomm Snapdragon 8 Gen 2 yang diklaim 15% lebih cepat dan hemat daya dibandingkan generasi sebelumnya. Kinerja prosesornya didukung RAM 16 GB, dengan ruang penyimpanan internal 512 GB.

Berkat teknologi Snapdragon Elite Gaming, ROG Phone 7 mendukung ray tracing percepatan komputasi waktu nyata pada perangkat keras. Artinya, untuk gim yang didukung, gamer dapat menikmati pantulan hiper-realistis terutama pada permukaan air dan logam yang menambahkan dimensi baru pada pengalaman bermain gim. 

Sistem Pendingin Baru untuk Efisiensi Daya

harga rog phone 7 ultimate

Untuk meminimalkan konsumsi daya tanpa mengorbankan kinerja, seri ROG Phone 7 memanfaatkan peningkatan efisiensi daya sebesar 15% yang ditawarkan oleh Snapdragon 8 Gen 2, dengan sistem pendingin GameCool 7 untuk mendinginkan CPU dari segala arah. 

Metode ini menggunakan pendekatan tiga cabang. Untuk sesi singkat, senyawa termal Boron Nitride (BN) di satu sisi CPU mengurangi pelambatan. Sesi tengah ditangani oleh vapor chamber yang lebih besar dan lembaran grafit di sisi lain CPU. 

Terakhir, untuk sesi maraton, AeroActive Cooler 7 dilengkapi dengan kipas yang ditempatkan tepat di atas modul CPU yang bekerja untuk pendinginan aktif bertenaga AI, menampilkan elemen Peltier untuk performa pendinginan ekstra.

Pengalaman Gaming Lengkap

harga rog phone 7 ultimate

ROG Phone 7 dilengkapi speaker kembar depan 12 x 16 mm dengan volume 50% lebih efektif dari sebelumnya, serta dibantu oleh subwoofer lima magnet super-linear 13 x 38 mm dalam pendingin AeroActive 7, yang meningkatkan volume bass hingga 77 % untuk suara 2.1.

Seri ROG Phone 7 memiliki semua teknologi untuk semua suara, mulai dari jack headphone 3,5 mm hingga Dirac Virtuo for Headphone untuk menghasilkan suara spasial layaknya teater. Dukungan teknologi Snapdragon Sound memastikan audio Bluetooth dengan fidelitas tinggi latensi super rendah.

Selain itu, hadir pula X Sense untuk membantu gamer mendeteksi peristiwa penting di layar, seperti saat item baru yang penting muncul di peta atau musuh mendekat dengan notifikasi pop-up

Jika seorang gamer mengalahkan banyak lawan dalam satu manuver, X Sense menambahkan efek visual untuk menambah efek selebrasi. X Capture adalah alat AI yang secara otomatis merekam momen seperti mengalahkan musuh atau memenangkan pertandingan.

Kontrol ultrasonik AirTrigger pada ROG Phone 7 series mendukung berbagai gerakan, termasuk Dual Action, Press and Lift, dan Gyroscope Aiming

Ada juga 10 kontrol gerak dan motor linier sumbu X yang memberikan umpan balik haptic yang kuat, membawa gamer ke dalam aksi. Hal ini juga memungkinkan fitur Vibration Mapping, yang meningkatkan pengalaman sentuh dengan memberikan umpan balik haptic yang dapat disesuaikan untuk tombol virtual di layar.

ASUS ROG Phone 7 series akan segera hadir di Indonesia, namun hingga saat ini, pihak ASUS belum membuka suara kapan hp gaming terbaru mereka ini akan diluncurkan, termasuk bocoran harganya.

Share :
Restu Aji Siswanto

Restu Aji Siswanto

Content Writer

1144 Posts

Gemar mengikuti perkembangan teknologi gawai, baik yang rilis di Indonesia maupun yang tidak masuk pasar lokal. Ketertarikan tersebut menjadi motivasi untuk terus memberikan informasi, rekomendasi, dan tips berbelanja melalui beragam artikel dan ulasan produk.

ARTIKEL TERKAIT