Dipublish pada Selasa, 5 Jul 2022 | 17:50

Huawei Rilis Perangkat Anti Hilang, Cuma 200 Ribuan

Huawei Rilis Perangkat Anti Hilang, Cuma 200 Ribuan
Baru-baru ini Huawei meluncurkan sebuah perangkat baru bernama Huawei Tag Anti-Lost Wizard. Perangkat anti hilang pertama dari Huawei ini akan bersaing dengan Apple AirTag dan Samsung Galaxy Smart Tag.

Huawei Tag Anti-Lost Wizard memiliki berat 6g dan memiliki ketebalan 5.6mm. Cukup mungil dan ringan untuk dijadikan sebagai aksesoris hp.

Meski berukuran mungil namun perangkat anti hilang ini mendukung teknologi pencarian jarak dekat dengan sirene maksimum 92 desibel dan jendela pop-up yang dapat dengan cepat memberi tahu pengguna ketika barang tertinggal.

Perangkat ini juga bisa mendeteksi objek jarak jauh menggunakan jaringan "find" Huawei, dan pemosisian melalui ratusan juta perangkat Huawei.

Huawei Tag Anti-Lost Wizard memungkinkan pelaporan data lokasi terenkripsi, dapat anonim di kedua arah dan menyertakan fungsi pengingat keamanan jangka panjang untuk Tag Huawei yang tidak dikenal untuk mencegah pelacakan.

Huawei Tag Anti-Lost Wizard juga mendukung IP67 yang tahan debu dan air, konektivitas NFC, dan memiliki daya tahan baterai lebih dari satu tahun, membuat perangkat ini cocok untuk penggunaan jangka panjang dan memastikan daya tahan. 

Tersedia opsi gantungan kunci kulit yang bisa dibeli terpisah dengan harga 69 Yuan Tiongkok (sekitar US$10 atau sekitar Rp 150 ribu). Sedangkan harga Huawei Tag Anti-Lost Wizard sendiri dipasarkan 99 Yuan Tiongkok (sekitar $15 atau Rp 225 ribuan).

Share :
Nur Abdillah

Nur Abdillah

Content Writer

1361 Posts

Punya pengalaman di beberapa media yang mengulas gadget, seperti Tabloid SMS, Tabloid Roaming, Majalah Digicom hingga Majalah Techlife. Selalu berusaha berbagi informasi yang akurat dan terupdate seputar teknologi dan gadget.

ARTIKEL TERKAIT