Dipublish pada Selasa, 9 Jun 2015 | 10:06

Kolaborasi ViewSonic dan Gigabyte Hadirkan Solusi Gaming Terbaik

ViewSonic dan Gigabyte berkolaborasi untuk menyajikan solusi gaming terbaik di kelasnya pada acara Computex Taipei 2015. Pada showroom VIP Gigabyte di Taipei 101, ViewSonic menjadi sponsor untuk monitor gaming 4K canggih untuk memamerkan jajaran Gaming G1 terbaru, motherboard Ultra Durable dan Overclocking dari Gigabyte, serta menunjukkan keuntungan motherboard Gigabyte X99 untuk para gamer paling menuntut atau pembuat tugas kreatif grafis paling intensif seperti edit video.

Baca jugaToshiba Astrea, PC 2-in-1 Dengan Prosesor Skylake dan Layar 4K

“Selama Computex Taiwan, pameran ICT terbesar kedua di dunia, ViewSonic sangat gembira mengenai kerjasama dengan Gigabyte untuk pertama kali ini,” ujar Max Hsu, PM Director ViewSonic Asia Pasifik dalam siaran pers-nya ke Pricebook.

Dijelaskan pula oleh Max Hsu bahwa monitor-monitor ViewSonic 4K canggih dalam hal fitur, serta kinerja warna yang dioptimalkan dan ratio contrast, memberikan pengalaman 4K Ultra HD yang menakjubkan untuk berbagai aplikasi kritis warna dan gaming.

ViewSonic memberikan jajaran lengkap gaming monitor untuk dapat memenuhi harapan para gamer. Mulai dari tingkat pemula seri VX52 (22-inch VX2263Smhl-W dan 23-inch VX2363Smhl-W), jajaran kelas menengah monitor IPS 2ms pertama di dunia seri VX63 (22-inch VX2263Smhl-W dan 23-inch VX2363Smhl-W), hingga kelas canggih professional VX2475Smhl-4K.

Baca jugaKingston Luncurkan Flash Drive USB Type C dengan Kapasitas

Untuk para professional desain kritis akan warna yang membutuhkan 4K, ViewSonic mempersiapkan monitor VP2780-4K, VX2475Smhl-4K dan VX2880ml 4K Ultra HD untuk desain grafis, video editing, produksi fotografi dan berbagai aplikasi lainnya. Monitor 27-inch VP2780-4K di kalibrasi secara individual dan secara manual di sesuaikan untuk akurasi warna lebih baik sebagai bagian dari proses produksi untuk memastikan kualitas gambar sempurna.

ViewSonic VP2780-4K, dengan 4K Ultra HD definition menakjubkan dan berbagai fitur canggih lainnya, telah diakui dengan sertifikasi “Most Efficient ENERGY STAR” dan mendapatkan review positif dari media, mewakili aplikasi warna kritis yang ideal. Selanjutnya, monitor multimedia 28-inch VX2880ml dilengkapi dengan proses warna menakjubkan 10-bit untuk menampilkan hingga 1.07 miliar warna untuk akurasi warna tingkat professional dan gambar menakjubkan yang ideal untuk aplikasi multimedia apapun.

Baca juga artikel

Harga laptop Gaming Besutan MSI Mulai dari Rp 6 Juta

Inilah Daftar Gaming Laptop Terbaik 2014

MSI GT80 Titan, Laptop Gaming Berkeyboard Mekanik Cherry MX Brown

Share :
Tedi Yuni Alriyanto

Tedi Yuni Alriyanto

Content Writer

932 Posts

Berkarier dari lapangan olah raga sampai jadi ‘inspektur gadget’! Awalnya di Harian NusaBali, sempat keliling nulis soal otomotif, lifestyle, sampai akhirnya nyemplung di dunia gadget dan telekomunikasi. Hobi foto-foto, sekarang jadi ‘senior content dan video ’ di Pricebook. Tanggung jawab? Bikin artikel, video, dan pastikan semuanya sedap dibaca!

ARTIKEL TERKAIT