Foto: PlayStation Blog
Melalui platform blog resminya, PlayStation mengumumkan rencana peluncuran game God of War versi PC yang akan dirilis pada Januari 2022 mendatang. Game yang dikembangkan oleh Santa Monica Studio ini merupakan salah satu game terlaris di PS4.
Menurut pengembang, dirilisnya versi PC dari God of War adalah untuk memberikan peningkatan serta pengalaman bermain game dengan tampilan grafik dan performa yang lebih tinggi.
Pada game God of War versi PC, pemain dapat menikmati kemampuan penuh dari tayangan sinematik dan no-cut camera dengan pilihan resolusi true 4K yang dibawanya. Framerate ini akan secara otomatis terbuka pada perangkat PC yang speknya mendukung.
Versi PC dari game ini juga dibekali dengan berbagai macam preset grafis dan opsi yang dapat disesuaikan dengan kebutuhan masing-masing gamer, berdasarkan perangkat PC yang dimilikinya.
God of War versi PC sudah terintegrasi dengan NVIDIA Deep Learning Super Sampling (DLSS) yang tersedia pada RTX. Ini akan memastikan pengaturan grafis tinggi tidak perlu dikurangi ketika menggunakan resolusi tinggi saat bermain.
Selain DLSS, tersedia juga teknologi NVIDIA Reflex low latency yang akan memastikan kemulusan grafis dan tingkat respon layar yang cepat ketika menampilkan adegan-adegan aksi.
Berbagai peningkatan lain yang ditawarkan diantaranya dukungan ultra-widescreen 21:9, dukungan robust controller, kustomisasi keyboard mapping, serta dukungan DualShock 4, DualSense, dan berbagai jenis gamepad pihak ketiga lainnya.
Pada setiap paket pembelian game God of War versi PC, pembeli akan mendapatkan konten digital yang terdiri dari:
- Death’s Vow Armor Sets for Kratos and Atreus
- Exile’s Guardian Shield Skin
- Buckler of the Forge Shield Skin
- Shining Elven Soul Shield Skin
- Dökkenshieldr Shield Skin
God of War versi PC akan dirilis secara global mulai tanggal 14 Januari 2022.