Foto: Huawei
Huawei resmi meluncurkan dua laptop terbaru mereka yaitu Huawei MateBook X Pro dan Huawei MateBook D15 Intel Edition di Indonesia. Kedua laptop ini memiliki spesifikasi unggulan masing-masing.
Salah satu ciri dari ekosistem produk Huawei adalah Multi-screen Collaboration dari teknologi Huawei yang tidak hanya mendukung transfer file, namun juga memungkinkan untuk berbagi kemampuan transfer antara dua perangkat.
Kolaborasi Multi-screen pada Huawei telah menggunakan NFC dan memungkinkan pengguna memproyeksikan tampilan smartphone Huawei mereka ke laptop.
Pengguna dapat langsung mengontrol smartphone dari layar laptop, sehingga memudahkan pengguna untuk berganti perangkat kerja dan meningkatkan produktivitas.
Ciri khas lain dari produk PC Huawei adalah kamera tersembunyi di antara tombol F6 dan F7, yang menciptakan rasa aman saat menggunakan produk PC Huawei yang memungkinkan para profesional untuk menikmati ruang kerja dan mengadakan konferensi online tanpa mengkhawatirkan keamanan cyber mereka.
Tombol fingerprintyang baru ditambahkan pada Huawei MateBook X Pro dan Huawei MateBook D15 juga akan meningkatkan keamanan perangkat dan menawarkan ruang kerja yang lebih privat bagi pengguna.
Untuk lebih jelasnya, berikut spesifikasi dan harga laptop terbaru Huawei.
Spesifikasi dan Harga Huawei MateBook D15
Huawei MateBook D15 mendukung Huawei FullView Display 15,6 inci dengan resolusi 1920x1080 dan bezel ultra-slim khas Huawei. Laptop ini hadir dengan pilihan warna space grey dan mystic silver.
Mengusung desain slim, Huawei MateBook D15 bobotnya hanya berkisar 1,53 kg. Untuk performanya, Huawei MateBook D15 diotaki prosesor Intel Core i5-10210U Generasi ke-10. Prosesor ini bersanding dengan grafis Intel UHD Graphics 620.
Konfigurasinya makin apik dengan ruang penyimpanan SSD berkapasitas 512 GB. Harga Huawei MateBook D15 dibanderol Rp 12.999.000, dimana selama masa First Sale mulai 29 April 2021 - 11 Mei 2021 konsumen akan mendapatkan secara gratis Huawei MatePad T8 senilai Rp 1.649.000 dan Huawei VIP Services.
Spesifikasi dan Harga Huawei MateBook X Pro
Sementara Huawei MateBook X Pro menawarkan layar 13,9 inci yang lebih kecil namun dengan layar FullView 3K beresolusi 3000x2000 dengan multi-touch. Menawarkan dua warna yaitu emerald green dan space grey dengan bobot 1,33 kg.
Huawei MateBook X Pro menggunakan prosesor Intel Core i7-1165G7 Generasi ke-11 yang dikombinasikan dengan pengolah grafis Intel Iris Xe Graphics. Untuk ruang penyimpanan besar mencapai 1TB berjenis SSD. Sangat nyaman untuk menyimpan film, musik, game, dan bahkan video.
Harga Huawei MateBook X Pro dipasarkan Rp 30.999.000, dan selama masa First Sale konsumen akan mendapatkan secara gratis Huawei MatePad senilai Rp 4.299.000 dan Layanan VIP Huawei.