Dipublish pada Kamis, 14 Mei 2015 | 16:11

5 Smartphone Android 4G LTE Lenovo Murah Bisa Diandalkan

Operator di Indonesia terus berbenah diri untuk menyiapkan jaringan 4G di frekuensi yang lebih baik. Tiga operator besar, Indosat, XL Axiata, dan Telkomsel cukup bergairah dengan melakukan ekspansi jaringan 4G secara bertahap di beberapa kota besar di Indonesia. Saat ini frekuensi yang digunakan berada di frekuensi 900 Mhz, target kedepannya menggunakan frekuensi 1800 Mhz yang kemungkinan rampung di akhir tahun ini.

Bukan hanya operator yang antusias menyambut generasi 4G, vendor smartphone lagi getol-getolnya menyiapkan smartphone Android 4G, salah satunya Lenovo. Smartphone Android 4G LTE Lenovo sudah terbilang banyak di Indonesia.

Harga handphone 4G Lenovo murah juga bisa dinikmati,misalnya saja A6000 dan A7000. Ponsel 4G Lenovo pertama yang muncul ialah Lenovo Vibe Z (K910) yang dikenalkan pada tahun 2014 lalu. Ponsel pintar Lenovo 4G juga terbilang laris manis misalnya A6000 yang laku kurang dari 15 ribu unit.

Tampilan smartphone 4G Lenovo juga menarik dan tidak kaku, apalagi diberikan warna-warna cerah, khas untuk anak muda, dan siapa pun yang ingin berjiwa muda. Berikut smartphone 4G Lenovo terbaru.

Berikut handphone 4G Lenovo Terbaik tahun 2015

Lenovo Vibe Z

Harga terendah saat ini Rp 2.900.000

Lenovo Vibe Z pertama kali dikenalkan pada ajang Consumer Electronics Show 2014 Januari lalu dan masuk ke Indonesia dengan harga Rp 6 juta. Salah satu keunggulan ponsel 4G dari Lenovo ini ialah daya tahan baterainya yang mampu bertahan hingga 278 jam atau sekitar 11 hari dalam mode standbay. Keunggulan lainnya terletak pada kekuatan kameranya ketika mengambil gambar di kondisi minim cahaya dan Lenovo Vibe Z mampu mencapture 10 gambar per detik. Chipset yang digunakan Snapdragon 800, Quad core berkecepatan 2,2 Ghz yang dikombinasikan dengan kapastas RAM 2 GB.

Lenovo P70

Harga terendah saat ini Rp 2.165.000

Handphone Lenovo 4G ini bukan hanya andal dalam memainkan aplikasi smartphone Android, tetapi juga memiliki keunggulan untuk mengisi ulang perangkat gadget lain yang sedang kehabisan daya baterai dengan bantuan fitur On-The-Go (OTG) di dalamnya. Kapasitas baterai miliknya sebesar 3900 mAh, yang diklaim mampu bertahan selama 46 jam dalam waktu bicara dan 34 hari ketika siaga.  Lenovo P70 bisa diandalkan untuk menghasilkan foto selfie kerena resolusi kamera depannya sudah 5 megapixels dan bagian belakangnya 13 megapixels

Lenovo A6000

Harga terendah saat ini Rp 1.475.000

Ponsel pintar Android 4G ini menarik di sisi audio karena dilengkapi dengan teknologi Dolby Digital Plus untuk menunjang keluaran suara dari speaker stereo miliknya. Lenovo A6000 juga mudah menjalankan aplikasi smartphone Android berkat dukungan prosesor Qualcomm Snapdragon™ 410 dengan CPU quad-core 64-bit 1.2GHz.

Tampilan multimedia dan games juga terlihat lebih jelas dan lebih hidup karena smartphone ini memiliki layar HD berukuran 5-inci yang kaya warna dan memiliki resolusi yang tajam. Layar in-plane switching (IPS) menawarkan sudut pandang lebar hingga hampir 180° sehingga cocok untuk selfie rame-rame. Lenovo A6000 mengusung 2300mAh, tapi dalam desain yang tipis dan ringan ini, sehingga mudah dibawa-bawa dan dapat dipakai sehari penuh tanpa perlu mengisi baterai.

Lenovo A6000 Plus

Harga terendah saat ini Rp 1.650.000

Kata Plus dibelakang smartphone Android 4G Lenovo menunjukan ada upgrade yang dilakukan pada A6000. Secara garis besar, upgrade yang dilakukan oleh Lenovo pada A6000 Plus tidak banyak diberbagai sektor. Hanya kapasitas RAM Lenovo A6000 Plus kini menjadi 2GB yang sebelumnya hanya 1GB dan untuk internal yang sebelumnya 8GB menjadi 16GB.

Bagian lain yang tetap sama dengan A6000 ialah layar HD 5 inci (1280 x 720 pixels) dan chipset Snapdragon 410, qual core 1,2GHz. Untuk kameranya beresolusi 8MP dibagian belakang dan untuk 2MP untuk foto selfie. Lenovo A6000 Plus dilengkapi slot microSD dan baterai 2,300 mAh.

Sementara dibagian konektivitas yakni slot dua kartu, LTE, Wi-Fi, Bluetooth, 4.0, GPS dan untuk perangkat lunaknya berjalan dengan Android 4.4 KitKat dipercantik dengan Vibe 2.0 UI. Untuk pilihan warnanya Hitam, Putih, Kuning dan Merah.

Lenovo P90

Harga terendah saat ini Rp 3.380.000

Lenovo P90 merupakan ponsel Android 4G pertama dari Lenovo yang dibekali dengan chipset intel Atom 64 bit terbaru dan Intel XMM 7260 LTE-Advanced untuk menggenjot peformanya. Smartphone dengan baterai 3900 mAh ini memiliki diagonal layar 5,5 inci dengan 400 dpi sehingga mudah baginya untuk menghasilkan gambar yang cerah dan jernih. Tentunya juga lebih asyik ketika bermain game maupun menonton video karena gambarnya serasa lebih hidup.

Bagi yang suka selfie pun, smartphone premium Lenovo ini mudah menangkap gambar dengan bagus karena resolusi kamera depannya sudah 5 MP dan kamera utamanya 13 MP. Dengan adanya fitur optic image stabilization, maka gambar tidak mudah menjadi blur atau goyang meski berada di cahaya rendah.

Lenovo A7000

Harga terendah saat ini Rp 1.999.000

Lenovo A7000 juga unggul di sisi multimedia seperti A6000. Kali ini untuk mendukung keluaran suaranya mengandalkan teknologi Dolby Atmos. Teknologi audio yang dapat membuat keluaran suara dari film yang ditonton atau game yang dimainkan di smartphone lebih hidup. Begitu pun ketika mendengarkan musik, suara dari spaker A7000 diklaim jadi lebih berkualitas. Lenovo A7000 menjadi ponsel pertama yang dibekali dengan teknologi Dolby Atmos.

Smartphone 4G besutan Lenovo ini dalam tubuhnya sudah terinstal Android v5.0 Lollipop dan sudah tertanam chipset MT6752m besutan MediaTek dengan prosesor Octa core. Kapasitas RAM dan baterai 2G RAM dan 2300 mAh.

Baca juga artikel

Harga Asus ZenFone 2 di Indonesia: Ada 4 Varian, Spesifikasi Beda di RAM, Storage dan Jenis Prosesor

7 Langkah Sederhana ini Buat Hasil Foto Kamera Smartphone Lebih Menarik

Tips Aman Membeli Zenfone 2: Berikut Daftar Onlineshop yang Menjual Zenfone 2

Share :
Tedi Yuni A

Tedi Yuni A

Content Writer

1 Post

ARTIKEL TERKAIT