Image via CNET
Masyarakat Indonesia akhirnya bisa merasakan smartphone-smartphone premium bermesin gahar menjelang akhir tahun 2016 ini. Pasalnya, beberapa produk smartphone premium dengan RAM yang besar sudah mulai dipasarkan di Indonesia. Tidak tanggung-tanggung, smartphone yang dipasarkan di Indonesia menggunakan RAM 4GB dan fitur 4G LTE sehingga perangkat kian nyaman digunakan.
RAM yang besar bahkan membuat kinerja dan performa smartphone khususnya dalam hal multitasking, kian cepat, stabil dan lancar. Tak heran tren smartphone dengan RAM 4GB diperkirakan kian berkembang di Indonesia di tahun 2017 mendatang.
Lalu, apa saja smartphone Android RAM 4GB terbaik Desember 2016? Berikut Ulasannya.
1. Asus Zenfone 3 ZE520KL
ASUS akhirnya resmi memasarkan produk ponsel terbarunya di pasar Indonesia. Dalam seri ASUS Zenfone 3 hadir dengan desain yang cukup mewah. Bodinya menggunakan bodi metal berlapis kaca. ASUS juga menghadirkan sensor sidik jari pada bodi belakang dibawah kamera. ASUS menggunakan layar berukuran 5,5 inci dengan resolusi Full HD 1920 x 1080 pixels. Dengan spesifikasi ini pengguna bisa browsing dan bermain game dengan nyaman.
Pada bagian mesin, Ponsel terbaru ASUS ini menggunakan chipset Qualcomm Snapdragon 625. Prosesor ini akan disokong RAM 4GB dan memori internal 32GB. Ponsel Android Marshmallow ini juga akan disokong GPU Adreno 506. Untuk kamera belakang, Ponsel RAM 4GB ini akan dibekali 16 MP dengan teknologi ASUS TriTech Autofocus. Untuk kamera depan, terpasang kamera selfie 8 MP. Terakhir ASUS Zenfone 3 menggunakan baterai 3000 mAh.
2. Huawei P9
Huawei juga resmi memasarkan smartphone premium dengan RAM 4GB di pasar Indonesia. Dalam Huawei P9 hadir dengan desain yang mewah dan solid. Untuk bagian layar, Huawei menggunakan layar 5,2 inci. Layar ini akan disokong panel IPS dan resolusi HD sehingga mampu menampilkan hiburan visual yang maksimal. Kamera ini juga kian unggul dengan sokongan fitur 4G LTE untuk komunikasi kian layar.
Pada bagian mesin, Huawei P9 menggunakan chipset buatan sendiri HiSilicon Kirin 950. Prosesor octa-core ini akan disokong RAM 4GB dan memori internal 64GB. Kinerja smartphone RAM 4GB ini tentu akan sangat cepat dan lancar saat digunakan multitasking. Untuk bagian kamera, Huawei menggunakan dual kamera belakang 12 MP dengan teknologi OIS dan laser Facus. Untuk kamera depan, ponsel Android 4G LTE ini akan menggunakan kamera depan 8 MP. Untuk baterai, Ponsel Android terbaru ini akan menggunakan baterai 3000 mAh.
3. Samsung Galaxy S7 Edge
Image via Androidpit
Bila kamu mencari smartphone Android RAM 4GB terbaik dengan desain yang berkualitas, mungkin Samsung Galaxy S7 Edge layak dipertimbangkan. Ponsel Android premium ini hadir dengan desain yang cukup menggoda yakni layar lengkung. Samsung menggunakan layar 5,5 inci dengan panel Super AMOLED dan resolusi Quad HD.
Pada bagian mesin, Samsung menggunakan dapur pacu chipset Exynos 8890. Prosesor octa-core ini akan disokong RAM 4GB. Kinerja smartphone ini cukup unggul untuk multitasking dan bermain game. Untuk sistem operasi, Samsung menggunakan sistem Android Marshmallow. Pada bagian kamera, Samsung menggunakan kamera 12 MP sensor baru dan kamera selfie 5 MP. Untuk baterai, Ponsel Android 4G LTE ini menggunakan baterai 3050 mAh.
4. LG V20
LG juga telah memasarkan produk smartphone Android RAM 4GB premium dalam seri LG V20. Smartphone ini hadir dengan desain yang indah berbodi metal. Smartphone ini menggunakan layar yang cukup lebar yakni 5,7 inci. Layar ini disokong panel IPS dan resolusi 1440 x 2560 pixels. Layarnya kian mewah dengan sokongan anti gores Corning Gorilla Glass 4.
Pada bagian mesin, LG V20 menggunakan chipset Qualcomm Snapdragon 820. Prosesor premium ini akan disokong RAM 4GB dan memori internal 64GB. Performanya kian mantap dengan OS Android 7.0 Nougat. Pada bagian kamera, LG memasang dual kamera 16 MP + 8 MP dengan lensa wide. Untuk kamera depan terpasang kamera 5 MP. Smartphone Android RAM 4GB ini juga dilengkapi dengan Quad Digital To Analog Converter (DAC) untuk audio yang kian jernih.
5. Vivo V5
Vivo V5 merupakan salah satu smartphone Android RAM 4GB yang cukup baru. Ponsel Android ini mengandalkan desain yang modis sehingga nyaman digenggam. Pada bagian layar. Vivo memasang layar 5,5 inci dengan panel IPS dan resolusi HD. Pada bagian mesin, smartphone 4G LTE ini mengandalkan chipset Qualcomm Snapdragon 652. Prosesor ini akan disokong RAM 4GB dan memori internal 32GB. Untuk baterai, terpasang baterai 3000 mAh.
Vivo V5 hadir dengan kamera selfie 20 MP dengan teknologi Moonlight Flash. Untuk kamera belakang terpasang kamera 13 MP saja. Vivo juga menghadirkan HIFi Chip Audio AK4378 agar audio kian jernih dan stabil.