Dipublish pada Jumat, 18 Nov 2016 | 11:33

Resmi Masuk Indonesia, Nokia 216 Ready Stock di Toko Hape Jakarta

Microsoft akhinya resmi membawa Nokia 216 ke Indonesia setelah pada September lalu dikenalkan. Nokia 216 kini sudah bisa didapatkan di toko-toko hp dibilangan Jakarta yang meliputi ITC Cempaka Mas, Roxy Mas, Blok M dan ITC Kuningan Ambassador.

Secara resmi banderol Nokia 216 Rp 450 ribu, tetapi dari pantauan tim Pricebook di pasar, feature phone tersebut harganya berada dikisaran Rp 500-Rp550 ribu. Pilihan warna yang tersedia untuk Nokia 216 yaitu hitam dan biru.

Di ITC Cempaka Mas, tim Pricebook berjumpa dengan Sugiantoro, pemilik toko hp Akbar Cellular di lantai 4. Dari keterangannya, feature phone saat ini masih menjadi incaran pembeli. Ada beberapa alasan katanya, yang pertama adalah harga yang relatif murah, kedua yakni fungsi yang hanya bisa untuk komunikasi dan pesan sehingga bisa menghemat baterai, terakhir adalah kapasitas baterai yang juga lumayan besar sehingga bisa bertahan hingga lebih dari sehari.

“Yang beli bukan orang tua saja, anak muda juga banyak. Biasanya hp itu dijadikan ponsel kedua yang hanya dgunakan untuk komunikasi dan pesan,” ujarnya.

Masih di ITC Cempaka Mas, Ipan, selaku PIC di toko Sahabat HP 2 mengatakan bahwa saat ini yang masih jadi buruan pembeli untuk feature phone diantaranya, Samsung Guru Music 2 SM-B310E, Samsung Keystone 3 B109E, Samsung Caramel GT-E1272, Samsung E1195 Coconut, Nokia 208 Dual, Nokia 130, Nokia 225, Nokia 108 Dual, Nokia 107, dan Nokia 105.

“Kalau harga untuk feature phone bervariatif mulai dari Rp 200-an ribu dan tak lebih dari Rp 500 ribu,” terang Ipan.

Di Roxy Mas, Rudi, pemilik Patrick Phone menegaskan hal serupa, katanya walau serbuan smartphone Android dengan harga murah makin marak di pasar, namun belum bisa sepenuhnya menggeser keberadaan feature phone di pasar. Ceruknya masih terbuka lebar khususnya untuk masyarakat kelas bawah yang hanya membutuhkan ponsel sebagai alat komunikasi dan pesan saja.

Tingkat penjualannya memang tak seramai ketika Nokia masih jaya. Namun tiap harinya selalu ada saja pembeli yang mencari feature phone.

Nokia 216 sendiri merupakan feature phone yang lebar layarnya hanya 2,4 inci dengan resolusi QVGA. Resolusi kameranya pun masih sangat minim, yaitu 0,3MP untuk depan dan belakang. Kelengkapan lainnya seperti keypad numerik dan berjalan di sistem operasi Series 30.

Maraknya aplikasi dan game menjadi salah satu daya tarik Nokia 216, jumlahnya sendiri ratusan dan bisa kamu unduh langsung di Opera Mobil Store. Pembeli pun masih dimanjakan oleh gratisan game dari Gameloft tiap bulannya selama satu tahun. Game pilihannya seperti GT Racing dan Little Big City.

Seperti feature phone kebanyakan, fitur Radio masih tersemat di tubuh Nokia 216 sebagai fitur hiburan. Selain itu ada pemutar MP3 dan Video, koneksi Bluetooth audio untuk headset. Nokia 216 sendiri memiliki dua slot yang bisa dipasangkan SIM card.

Baca juga artikel:
Spesifikasi Smartphone Android Nokia D1C Muncul di AnTuTu, Ini Dia Bocorannya!
Nokia Akan Rilis Dua Ponsel Android Baru, Mesin Snapdragon 820 dan Layar 2K
Tablet dan Smartphone Android Nokia Sebentar Lagi Masuk Pasar
Share :
Tedi Yuni Alriyanto

Tedi Yuni Alriyanto

Content Writer

932 Posts

Berkarier dari lapangan olah raga sampai jadi ‘inspektur gadget’! Awalnya di Harian NusaBali, sempat keliling nulis soal otomotif, lifestyle, sampai akhirnya nyemplung di dunia gadget dan telekomunikasi. Hobi foto-foto, sekarang jadi ‘senior content dan video ’ di Pricebook. Tanggung jawab? Bikin artikel, video, dan pastikan semuanya sedap dibaca!

ARTIKEL TERKAIT

HARGA TERENDAH DENGAN PRODUK TERKAIT