Dipublish pada Senin, 14 Nov 2016 | 16:21

6 HP Full HD dengan Harga di Bawah Rp2 Juta

Layar Full HD 1080p menjadi parameter untuk menjadikan sebuah smartphone disebut flagship. Dengan panel layar beresolusi 1080p, tampilan kontras dan spektrum warna dinilai sangat detail sehingga memanjakan mata pengguna saat menikmati konten multimedia.

Beberapa tahun belakangan, smartphone Android layar Full HD dijual mahal. Sejak datangnya serbuan smartphone asal Tiongkok, smartphone dengan resolusi 1080p bisa kamu beli dengan harga terjangkau.

Nah, apa saja smartphone Android layar Full HD yang bisa kamu beli? Ini dia 6 rekomendasi HP Android layar Full HD terbaik dengan bandrol kurang dari Rp 2 juta.

1. Xiaomi Mi 4i 16GB

Android layar Full HD pertama adalah Xiaomi Mi 4i, merupakan smartphone mid-range yang diklaim memiliki spesifikasi flagship. Selain tawarkan layar IPS 5 inch dengan kerapatan 441 ppi, Mi 4i juga memiliki kemampuan untuk menampilkan 95% warna dalam spektrum warna NTSC dan teknologi full lamination sehingga kontras menjadi lebih tajam.

Kelebihan lainnya, Mi 4i juga mengusung chipset Snapdragon 615 dengan 4 core 1.7 GHz yang diklaim hemat energi, konektivitas dual SIM 4G LTE dan kamera belakang 13 MP dengan aperture f/2.0. Namun sayangnya, smartphone ini memiliki kekurangan yakni tidak adanya slot microSD.

Belum ada harga
Kriteria Spesifikasi
4G Network LTE band 1(2100), 3(1800), 5(850), 8(900), 38(2600), 40(2300), 41(2500)
Ukuran Layar 5 inch
Detail Prosesor Snapdragon 615
Jumlah Core Octa Core
Kecepatan CPU 1.7 GHz
GPU Adreno 405
RAM 2 GB
Memori Internal 16 GB
Resolusi Kamera Belakang 13 MP
Resolusi Kamera Depan 5 MP
Kapasitas Baterai 3120 mAh
Tabel dapat digeser kiri atau kanan

2. Xiaomi Redmi Note 3 Pro 16 GB

Untuk kamu yang memerlukan HP dengan layar lebih luas namun memiliki resolusi tinggi, Redmi Note 3 Pro merupakan jawabannya. Mengusung layar seluas 5,5 inch, sayangnya kerapatan piksel dari HP ini hanya berada di angka 403 ppi sehingga ketajamannya masih kalah dengan Mi 4i. Akan tetapi, layarnya yang lebih lebar memungkinkan kamu bisa lebih leluasa menjalankan aktivitas mobile.

Kelebihan lain dari Redmi Note 3 Pro adalah dukungan sensor sidik jari, baterai berkapasitas sebesar 4.100 mAh, kamera belakang 16 MP dengan aperture f/2.0 dan penggunaan desain logam unibody yang membuatnya tampak lebih elegan jika dibandingkan dengan desain dari Mi 4i.

Kriteria Spesifikasi
4G Network LTE band 1(2100), 3(1800), 5(850), 8(900), 38(2600), 40(2300), 41(2500)
Ukuran Layar 5.5 inch
Detail Prosesor Snapdragon 650
Jumlah Core Hexa Core
Kecepatan CPU 1.4 GHz
GPU Adreno 510
RAM 2 GB
Memori Internal 16 GB
Resolusi Kamera Belakang 16 MP
Resolusi Kamera Depan 5 MP
Kapasitas Baterai 4050 mAh
Tabel dapat digeser kiri atau kanan

3. Alcatel OneTouch Flash Plus 2 RAM 2GB

Diperkenalkan pertama kali pada awal tahun 2016, pilihan HP dengan layar yang memiliki bentang seluas 5,5 inch beresolusi Full HD adalah Alcatel OneTouch Flash Plus 2. Sama halnya dengan Redmi Note 3 Pro, smartphone satu ini mempunyai kerapatan 401 ppi dan menggunakan panel IPS yang memberikan viewing angle terkesan luas.

Mengusung bodi logam removable, smartphone ini mengandalkan chipset Mediatek MT6755 Helio P10 untuk tingkatkan performa. Selain itu, hadir pula dukungan kamera belakang 13 MP dengan aperture f/2.0 dan kamera depan 5 MP yang disertai LED flash sehingga bisa kamu gunakan untuk berfoto selfie di dalam ruangan minim cahaya.

Kriteria Spesifikasi
4G Network LTE band 1(2100), 3(1800), 5(850), 8(900), 38(2600), 40(2300), 41(2500)
Ukuran Layar 5.5 inch
Detail Prosesor MT6755 Helio P10
Jumlah Core Octa Core
Kecepatan CPU 1.8 GHz
GPU Mali-T860MP2
RAM 2 GB
Memori Internal 16 GB
Resolusi Kamera Belakang 13 MP
Resolusi Kamera Depan 5 MP
Kapasitas Baterai 3000 mAh
Tabel dapat digeser kiri atau kanan

4. Meizu M3 Note RAM 2GB ROM 16GB

Selain Xiaomi, merek asal Tiongkok lainnya, Meizu, juga menawarkan smartphone murah dengan layar Full HD melalui seri M3 Note varian RAM 2GB dan ROM 16GB. Sesuai dengan namanya, smartphone ini membawa panel seluas 5,5 inch dengan kerapatan 403 ppi dan menggunakan teknologi LTPS IPS yang ditambahkan proteksi Dinorex T2X-1 scratch.

Terkait kualitas performa, kekuatan Meizu M3 Note sejatinya hampir setara dengan Flash Plus 2 karena menggunakan chipset Mediatek MT6755 Helio P10. Kelebihannya, smartphone satu ini menawarkan dukungan baterai besar, 4.100 mAh, serta kamera belakang berkekuatan 13 MP yang disertai dengan aperture f/2.2.

Kriteria Spesifikasi
4G Network LTE band 1(2100), 3(1800), 5(850), 8(900), 38(2600), 40(2300), 41(2500)
Ukuran Layar 5.5 inch
Detail Prosesor MT6755 Helio P10
Jumlah Core Octa Core
Kecepatan CPU 1.8 GHz
GPU Mali-T860MP2
RAM 2 GB
Memori Internal 16 GB
Resolusi Kamera Belakang 13 MP
Resolusi Kamera Depan 5 MP
Kapasitas Baterai 4100 mAh
Tabel dapat digeser kiri atau kanan

5. Meizu M2 Note

Sama-sama mengusung layar 5,5 inch Full HD dengan kerapatan 403 ppi, Meizu M2 Note juga bisa kamu lirik. Bedanya dengan Meizu M3 Note, seri M2 Note ini menggunakan panel layar berjenis IGZO dan proteksi dari Asahi Dragontrail Glass. Sebagai informasi tambahan, panel IGZO yang menjadi pesaing panel IPS ini diproduksi oleh Sharp, diklaim bisa menghemat daya dan saat ini juga digunakan oleh iPad Air. Selain itu, perbedaan lainnya adalah desain yang hanya dibalut oleh material plastik dan belum disertai dengan dukungan sensor sidik jari.

Terkait performa, M2 Note mengandalkan chipset Mediatek MT6753 dengan prosesor Octa Core 1.3 GHz Cortex-A53, dipadukan RAM 2GB dan memori internal 16GB. Sektor fotografinya, kamera belakang berkekuatan 13 MP dengan aperture f/2.0, sedangkan kamera depannya berukuran 5 MP. Kemudian, terdapat dukungan baterai tanam berkekuatan 3100 mAh sebagai penyuplai daya.

Kriteria Spesifikasi
4G Network LTE band 1(2100), 3(1800), 5(850), 8(900), 38(2600), 40(2300), 41(2500)
Ukuran Layar 5.5 inch
Detail Prosesor -
Jumlah Core Octa Core
Kecepatan CPU 1.3 GHz
GPU -
RAM 2 GB
Memori Internal 16 GB
Resolusi Kamera Belakang 13 MP
Resolusi Kamera Depan 5 MP
Kapasitas Baterai 3100 mAh
Tabel dapat digeser kiri atau kanan

6. Lenovo A7000 Plus

Menyasar segmen kelas menengah, Lenovo juga mengeluarkan smartphone murah dengan layar 5,5 inch beresolusi Full HD yang dibandrol murah. Lewat seri A7000 Plus, layar dengan kerapatan 401 ppi sangat nyaman untuk dipandang, terlebih smartphone ini pun memiliki tampilan antarmuka khas bernama Vibe UI yang mudah dioperasikan oleh semua orang.

Sayangnya, sektor performa pada smartphone ini kurang begitu powerful jika dibandingkan lima smartphone sebelumnya karena menggunakan chipset Mediatek MT6752. Untungnya, Lenovo menyematkan fitur kamera belakang berkekuatan 13 MP dengan aperture f/2.0 yang dinilai cukup mampuni untuk menunjang kebutuhan fotografi mobile dan baterai berkapasitas 2.900 mAh yang bisa dilepas pasang sehingga menutupi kekurangan tersebut.

Kriteria Spesifikasi
4G Network LTE band 1(2100), 3(1800), 5(850), 8(900), 38(2600), 40(2300), 41(2500)
Ukuran Layar 5.5 inch
Detail Prosesor MT6752
Jumlah Core Octa Core
Kecepatan CPU 1.5 GHz
GPU Mali-T760MP2
RAM 2 GB
Memori Internal 8 GB
Resolusi Kamera Belakang 13 MP
Resolusi Kamera Depan 5 MP
Kapasitas Baterai 2900 mAh
Tabel dapat digeser kiri atau kanan

Baca juga artikel:
Tips Mengatasi Layar Sentuh yang Tidak Responsive
Smartphone Sharp Aquos XX3 Mini Dirilis Membawa Layar Kecil Beresolusi Full HD
Temukan 6 Ponsel Layar Lebar Android Terbaik di Pricebook
Share :
Ardiansyah Hana

Ardiansyah Hana

Contributor

0

ARTIKEL TERKAIT

HARGA TERENDAH DENGAN PRODUK TERKAIT