Dipublish pada Sabtu, 23 Jan 2016 | 09:52

Bhinneka Buka Pre-Order Lenovo Yoga 900

Kamu yang sudah menunggu kehadiran laptop Hybrid, Lenovo Yoga 900, kini sudah bisa melakukan pre-order di Bhinneka.com dengan harga Rp 19 jutaan. Ada berbagai bonus yang ditawarkan jika kamu melakukan pemesanan, mulai dari potongan harga, bonus Microsoft arc mouse hingga bonus hard disk eksternal sebesar 500 GB. Pre order ini akan berakhir pada akhir Januari dan langsung dilanjutkan pengiriman ke alamat pemesan mulai 1 Februari mendatang.

Lenovo Yoga 900 hadir dengan keunggulan layar yang bisa diputar hingga 360 derajat. Tidak hanya itu, pengguna bisa menggunakan 4 mode berbeda dalam laptop ini termasuk mode laptop biasa hingga mode tablet.

Spesifikasi Lenovo Yoga 900

Layar 13.3" QHD+ (3200 x 1800) IPS, 300 nits
OS Windows 10
Prosesor Intel® Core™ i7-6500U Processor (2.5 GHz, 4M Cache)
GPU 13.3" QHD+ (3200 x 1800) IPS, 300 nits
Storage 256 GB SSD
RAM 8GB DDR3L
Kamera 1MP 720p HD CMOS Camera
Baterai Up to 9 hours

 

Untuk mengakomodasi mode tersebut, Lenovo menghadirkan desain yang ringan dan kokoh dalam produk ini. Lenovo menghadirkan ukuran 12,8 x 8,9 x 0,6 inci dengan berat 1,27 kg. Dengan dimensi dan berat tersebut, laptop akan mudah dibawa dan disimpan. Walaupun tipis. Lenovo menjanjikan produk ini kuat dan tidak mudah rusak.

Baca juga Lenovo Gandeng Galva Group Sebagai Distributor Baru

Lenovo memasangkan layar berukuran 13,3 inci yang sudah dibekali dengan resolusi Quad HD+ 3200 x 1800 pixels. Resolusi ini sedikit lebih besar dibanding resolusi Quad HD sehingga mampu menampilkan detail dan ketajaman layar yang lebih baik. Layar ini juga sudah dibekali teknologi panel IPS sehingga memberikan sudut pandang yang luas. Tak lupa, terpasang fitur touchscreen untuk memudahkan pengoperasian.

Pada bagian mesin, Lenovo Yoga 900 mengandalkan mesin yang powerful. Laptop hybrid ini bahkan telah dipasangi prosesor Intel core i7 – 6500Y. Prosesor dual core berkecepatan 2,5 Ghz ini hanya memiliki TDP 15W sehingga hemat daya dan tetap powerfull. Prosesor skylake ini dipadukan juga dengan RAM 8 GB atau 16 GB serta VGA Intel HD 520. Untuk sistem operasi, Lenovo menggunakan OS Windows 10 Home 64 bit.

Lenovo juga membekali perangkat hybrid ini dengan memori internal SSD 256 GB atau 512 GB. Sayangnya, untuk pre order kali ini hanya varian 256 GB. Untuk multimedia, Lenovo memasang speaker stereo dari JBL. Konektivitas Lenovo Yoga 900 juga lengkap dengan hadirnya WiFi, Bluetooth, Port USB Type C. hingga dua prot USB 3.0. Terakhir, Lenovo memasang baterai berkapasitas 66 Whr sehingga cukup awet dan mampu digunakan hingga 9 jam lebih. Klik disini untuk pre-order Lenovo Yoga 900 di Bhinneka.

Review Lenovo Yoga 900

 

Baca juga artikel

Lenovo Yoga Tablet 3 8 Inci Sudah Bisa Dibeli di Indonesia

Lenovo Buka Service Center Resmi di Bandung

CES 2016, Lenovo Siap Rilis ThinkPad X1 Carbon, Yoga dan Tablet Terbaru

Share :
Aris Wibowo

Aris Wibowo

Contributor

0

ARTIKEL TERKAIT

HARGA TERENDAH DENGAN PRODUK TERKAIT