Setelah meluncurkan Vibe P1m di Indonesia, kini di pameran INDOCOMTECH 2015, Lenovo kembali menawarkan phablet terbarunya, PHAB. Ada dua varian yang bisa kamu pilih, mau yang ukuran layar 6,8 inci (PHAB) atau yang 7 inci (PHAB Plus). Selama pameran INDOCOMTECH berlangsung, Telkomsel membundling phablet ini dengan paket data dan paket TAU Telkomsel untuk 500 pembeli PHAB dan PHAB plus di Blibli.com.
Lenovo PHAB
Kalau untuk phablet PHAB kapasitas baterainya lebih besar, 4.250 mAh, lebih baik jika dibandingkan PHAB Plus yang hanya 3.500 mAh. Sayangnya kapasitas RAM yang dimiliki hanya 1GB, sedangkan PHAB Plus 2GB. Keduanya tampil cantik dengan bodi metal, tapi PHAB plus lebih tipis, ketebalannya hanya 7,6 melimeter, sedangkan PHAB 8,9 melimeter.
Baca juga: Tips Dapetin Gadget Murah di Erafone Clearance Sale INDOCOMTECH 2015
Di luar apa yang diungkapkan di atas keduanya memiliki spesifikasi yang tidak berbeda. Kedua phablet tersebut telah dibekali dengan kamera 13MP sebagai kamera utama dan 8MP untuk kamera depan. Dalam tubuh keduanya sudah terinstal sistem operasi Android v5.0 (Lollipop) dan Soc Snapdragon 610, Octa-core serta mendukung koneksi 4G LTE. Pada bagian audio, Lenovo tidak lupa menyematkan teknologi Dolby Atmos agar dentuman suaranya lebih ciamik kala mendengarkan musik maupun nonton film.
Untuk pemasaran, phablet Lenovo PHAB plus hadir istimewa karena hanya dijual melalui Blibli.com dengan harga Rp3,4 jutaan. Nah, khusus tanggal 29 Oktober sampai 5 November 2015 banderol harganya hanya Rp 3,1 juta, sekaligus gratis micro SD sebesar 64 GB untuk seribu pembeli pertama. Sementara PHAB bisa kamu peroleh denga harga Rp2,4 jutaan.
Baca juga artikel
Indosat Promo INDOCOMTECH 2015 Mifi dan Dongle Modem 60GB
Daftar 20 Smartphone Kamera Terbaik di INDOCOMTECH 2015
BRI Promo INDOCOMTECH 2015! Dari Lelang Gadget Sampai Terbang Gratis