Bagi kamu yang hendak berlebaran, tentunya kamera menjadi salah satu perangkat yang harus dibawa. Jika kamu mengandalkan kamera smartphone, maka foto-foto yang kamu ambil tak akan maksimal, apalagi setelah lebaran, masih ada liburan panjang, baik cuti maupun liburan anak sekolah. Oleh sebab itu membeli kamera baru 750D dari Canon adalah hal yang harus kamu pertimbangkan. Untuk memantapkan kamu membeli Canon 750D, mari kita lihat spesifikasi dan keunggulan yang ditawarkan kamera ini.
Diedarkan di Indonesia oleh PT DataScrip, Canon 750D hadir dengan segudang keunggulan yang memenuhi kebutuhan para pecinta fotografi di Indonesia. Dihadirkan sebagai kamera kelas pemula, Canon 750D hadir dengan fitur kelas premium. Dengan berat hanya 555 gram, kamera ini menghadirkan sistem Hybrid CMOS AUTOFOCUS II yang membuat kamu bisa memfokuskan lensa secepat kilat, mirip dengan fitur Dual Pixel CMOS AUTOFOCUS pada kamera EOS 70D. fitur ini membantu mengabadikan objek foto yang bergerak agar gambar yang terpotret tetap fokus dan tajam.
Baca juga: Pilih Mana Kamera Pocket Rp 1 jutaan, Nikon Coolpix S3700
Tak hanya itu, Canon juga mengupdate teknologi EOS Scene Analysis and Automatic Exposure (AE) yang membuat Canon 750D bekerja lebih sensitif dan lebih akurat dalam mengenali warna kulit serta menjaga fokus pada bagian wajah saat subjek yang akan diprotret bergerak. Kamera ini menggabungkan fitur autofocus dengan sensor metering RGB + IR (infra red) yang mampu mendeteksi ketepatan white balance serta mendeteksi cahaya infra merah dan warna objek agar potret yang dihasilkan serupa dengan objek aslinya.
Untuk pengolah grafisnya, Canon 750D dibekali dengan DIGIC 6 dan sensor CMOS 24,2MP. Untuk nilai ISO, Canon 750D mempunyai rentang ISO dari 100 hingga 12.800 ( bisa di-boost hingga 25.600), memberikan keleluasaan membidik objek foto dalam situasi yang minim cahaya, bahkan pada mode continous shooting pada Canon 750D yang mencapai 5fps.
Baca juga: 5 Kamera Pocket Beresolusi 16-20 MP Harga di Bawah Rp 1 Juta
Untuk mengupload hasil bidikan kamu, ada fitur WiFi dan NFC, bisa juga dipergunakan untuk print foto langsung ke printer yang mempunyai fitur NFC. Untuk mempermudah kamu, berikut spesifikasi lengkapnya.
Spesifikasi lengkap Canon 750D
Body type |
Compact SLR |
Max resolution |
6000 x 4000 |
Effective pixels |
24 megapixels |
Sensor size |
APS-C (22.3 x 14.9 mm) |
Sensor type |
CMOS |
ISO |
Auto, 100-12800 (expandable to 25600) |
Lens mount |
Canon EF/EF-S |
Focal length mult. |
1.6× |
Articulated LCD |
Fully articulated |
Screen size |
3inch |
Screen dots |
1,040,000 |
Min shutter speed |
30 sec |
Max shutter speed |
1/4000 sec |
Format |
MPEG-4, H.264 |
Storage types |
SD/SDHC/SDXC (UHS-I compatible) |
USB |
USB 2.0 (480 Mbit/sec) |
Untuk harga terbaik, silahkan kamu cek di Pricebook, namun untuk harga pasaran umum adalah sebagai berikut:
No | EOS 750D | Harga |
1 | EOS 750D Body | Rp 8.475.000 |
2 | EOS 750D dengan lensa 18-55mm STM | Rp 10.200.000 |
3 | EOS 750D dengan lensa 18-135mm STM | Rp 13.125.000 |
Baca juga artikel
Canon Mirrorless EOS M3 Dipersenjatai Prosesor DIGIC 6