Dipublish pada Senin, 20 Jul 2020 | 20:00

Honda ADV 150 VS Honda PCX 150, Ini Datanya!

honda adv vs honda pcx

Pasar motor matik di Indonesia masih sangat subur hingga sekarang. Sejak kemunculannya pada periode tahun 2000an makin lama makin menggeser dominasi motor bebek yang dulu jadi rajanya jalanan di Indonesia baik di kota maupun di wilayah pedesaan.

Hingga akhirnya beberapa waktu belakangan tren motor matik pun mulai mengalami perubahan yang cukup signifikan dengan hadirnya motor matik kelas premium dengan body yang lebih besar, posisi berkendara yang lebih nyaman, dan kekuatan mesin yang lebih tangguh.

Sebut saja salah satu contoh produknya adalah Honda PCX150. Dan belum lama ini Honda pun mengeluarkan satu motor matik premium lainnya yang menggunakan mesin sama dengan PCX 150 namun desainnya jauh berbeda, yaitu Honda ADV 150.

Keduanya memiliki basis mesin Honda Vario 150 sebagai dasar mesinnya. Selain bodi, apa saja perbedaan lainnya dan apakah motor ini bisa jadi pilihan Anda yang tepat?

Perbandingan Honda ADV 150 vs Honda PCX 150

kelebihan adv dan pcx

Bagi Anda pecinta Honda dan sedang mempertimbangkan mana motor matik terbaik untuk keluarga yang ingin dimiliki antara Honda ADV 150 vs Honda PCX 150, ada baiknya baca ulasan berikut ini terlebih dahulu sebelum ke dealer.

Karena ADV 150 adalah motor yang lebih baru dibandingkan dengan PCX 150, mari kita bahas mengenai kelebihannya dibandingkan dengan saudaranya.

1. Desain yang lebih sporty

Kelebihan pertama yang dimiliki oleh Honda ADV 150 dan paling nampak adalah desainnya. Jika PCX 150 memiliki kesan yang menonjolkan kenyamanan dengan jok kursi yang lebih lebar.

Posisi kaki bisa lebih selonjor, Honda ADV 150 memiliki desain yang mengutamakan kesan yang sporty dan berjiwa petualang.

Lekukan body-nya lebih menukik tajam, tidak terlalu bongsor, dan lebih mirip dengan desain motor backbone atau motor bebek dibandingkan dengan motor matik pada umumnya.

2. Torsi yang lebih besar

Dari segi mesin, antara PCX 150 dengan ADV 150 tidak ada perbedaannya, keduanya menggunakan jenis mesin yang sama. Namun ADV 150 diklaim bisa menghasilkan torsi maksimal yang lebih besar dibandingkan dengan PCX 150.

Dengan torsi yang lebih besar, ADV 150 memiliki kemampuan yang lebih baik untuk menghasilkan tenaga yang besar dari kondisi motor dalam keadaan diam.

Hal tersebut bisa jadi karena ADV 150 memang didesain untuk menjadi motor matic sport sehingga mesinnya dibuat lebih bertenaga.

Selain itu ADV 150 juga dikatakan memiliki kinerja filter yang lebih efisien untuk performa motor yang lebih sempurna.

3. Ukuran kaki-kaki yang lebih besar

adv vs pcx

Kelebihan Honda ADV 150 juga terletak pada ukuran kaki-kakinya. ADV menggunakan roda dengan velg yang satu level lebih besar dibandingkan dengan PCX, dan ukuran ban yang lebih besar di bagian belakang untuk mendukung putaran mesin motor yang lebih bertenaga.

Kelebihan kaki-kaki lainnya terletak pada adanya suspensi dengan subtank di bagian belakang yang bisa mengurangi adanya benturan sehingga membuat penumpang atau pengendara merasa lebih nyaman dan tidak jedak jeduk ketika melewati jalan yang tidak rata atau melewati polisi tidur yang agak tinggi.

4. Fitur teknologi

Honda ADV 150 juga memiliki kelebihan lain di bidang fitur teknologinya. Motor ini sudah dilengkapi dengan fitur ESS (Emergency Stop Signal) yang akan menyalakan lampu hazard secara otomatis ketika pengendara melakukan pengereman mendadak pada kecepatan minimal 56 km/jam.

Selain itu motor ini juga dilengkapi dengan indikator suhu lingkungan dan suhu mesin yang bisa jadi ukuran pengendara agar motornya tidak mengalami overheat.

Beda Spesifikasi Honda ADV 150 dan Honda PCX 150

spesifikasi honda adv vs honda pcx

Dari ulasan di atas bisa disimpulkan bahwa kelebihan Honda ADV 150 vs Honda PCX 150 terletak pada desainnya yang lebih sporty dan lebih gagah, dengan kelebihan tenaga mesin dan suspensi yang lebih baik untuk kenyamanan pengemudi dan pengendara sehingga digunakan untuk perjalanan jauh pun nampaknya lebih nyaman model ADV 150.

Berikut adalah rincian data head to head ADV 150 dengan PCX 150 untuk bahan pertimbangan Anda sebelum beli motor baru.

Spesifikasi Honda ADV 150

Kriteria Spesifikasi
Nama Produk ADV 150 - ABS
Kategori Motor
Brand Honda
Tipe Mesin 4 – Langkah, SOHC, eSP, Idling Stop System
Tipe Bahan Bakar Bensin
Jumlah Silinder 1 Silinder
Tipe Transmisi CVT
Jenis Drive Belt
Kekuatan Maksimal 14.5
Daya Putar Maksimal 13.8
Kapasitas Tangki Minyak 0.8 L
Jenis Ban Tubeless
Dimension 1950 x 763 x 1153 mm
Tipe Motor Scooter
Tabel dapat digeser kiri atau kanan

Spesifikasi Honda PCX

Kriteria Spesifikasi
Nama Produk PCX 150 ABS 2018
Kategori Motor
Brand Honda
Tipe Mesin 4-Stroke, SOHC
Tipe Bahan Bakar Bensin
Jumlah Silinder 1 Silinder
Tipe Transmisi Automatic
Jenis Drive Belt
Kekuatan Maksimal 10.8
Daya Putar Maksimal 13.2
Kapasitas Tangki Minyak 0.8 L
Jenis Ban Tubeless
Dimension 1923 x 745 x 1107 mm
Tipe Motor Scooter
Tabel dapat digeser kiri atau kanan

Perbandingan harga Honda ADV 150 dan Honda PCX 150

Baik Honda ADV 150 maupun Honda PCX 150 keduanya memiliki dua varian, yaitu tipe ABS dan tipe CBS. Untuk ADV 150 tipe CBS dibanderol dengan harga OTR Jakarta sekitar Rp33,5 juta, sedangkan PCX 150 dijual dengan harga Rp26,68 juta.

Sedangkan untuk ADV 150 tipe ABS dibanderol dengan harga Rp36,5 juta dan Rp 31,68 juta untuk PCX 150. Harga tersebut adalah harga yang berlaku untuk on the road wilayah Jakarta.

Bagi Anda yang berada di wilayah lain mungkin bisa mendapatkan penawaran dengan harga yang berbeda. Harga sewaktu waktu bisa berubah sesuai ketentuan pasar.

Share :
Imam Ali

Imam Ali

Content Writer

1052 Posts

Berbekal photography dan multimedia desain membuka jalan ke perusahaan konsultan cekindo.com. Awali karir jurnalistik di Majalah Chip Foto Video. Ketertarikan pada teknologi dan gadget berkembang ke Majalah Chip dan Chip.co.id, mulai dari review gadget dan peripheral PC, berlanjut ke Tabloid Sinyal dan SinyalMagz. Hobi otomotif memberi kesempatan bekerja di Agency mengawal konten otomotif. Di Pricebook, membuat beragam artikel terkait news, ulasan dan review serta info pasar yang berbasis SEO.

ARTIKEL TERKAIT

HARGA TERENDAH DENGAN PRODUK TERKAIT