Dipublish pada Kamis, 23 Feb 2017 | 13:10

Perbandingan Samsung Galaxy A5 2017 dan Samsung Galaxy S7, Mana Yang Unggul?

Samsung Galaxy S7 masih menjadi salah satu smartphone terbaik saat ini. Dalam ponsel Android terbaik ini, Samsung menghadirkan performa mesin dan kamera yang unggul.Tidak hanya itu, desain smartphone premium ini juga mengusung desain yang cantik dan mewah, berbodi metal berlapis kaca.

Samsung pun tertarik mengadopsi kesuksesan S7 dengan menghadirkan desain yang lebih terjangkau pada seri Samsung Galaxy A5 2017. Sekilas kalau diperhatikan, kedua ponsel Samsung Galaxy A5 2017 dan Samsung Galaxy S7 sangat mirip dan sama. Keduanya bahkan menggunakan bodi rangka metal dan dimensi yang sama. Kedua ponsel Samsung ini juga dibekali fitur anti air sehingga semakin nyaman digunakan dibawah rintik hujan atau menyelam sekalipun.

Berikut Pricebook sajikan perbandingan Samsung Galaxy A5 2017 dengan Samsung Galaxy S7? Mana yang lebih unggul?

Desain

Dibagian desain kedua ponsel Android terbaru ini hadir dengan desain yang mirip satu sama lain pada beberapa bagian. Galaxy A5 hadir dengan dimensi yang lebih tebal yakni 7,9 mm dan berat 169 gram. Galaxy S7 hadir dengan tebal 7,9 mm dan berat 152 gram. Kedua phablet sudah dibekali setifikat IP68. Keduanya juga menggunakan bodi metal premium dan dilapis kaca serta pinggiran metalik. Kedua ponsel terbaru Samsung ini juga hadir dengan berbagai macam warna bodi.

Perbedaan paling mencolok pada kedua smartphone terletak pada bagian kamera. Samsung S7 menggunakan Sensor kamera yang lebih besar dibanding Samsung A5. Samsung Juga menghadirkan dual LED pada S7, sedangkan A5 hanya menggunakan single LED.

Layar

Bagian ini memang mirip namun sekaligus berbeda. Ponsel premium Samsung ini hadir dengan layar yang lebih lebar yakni berukuran 5,2 inci. Layar ini sudah disokong teknologi Super AMOLED dan resolusi Full HD 1920 x 1080 pixels. Layar ini bahkan sudah support konten video HDR.

Sedangkan Galaxy S7 hadir dengan layar berukuran lebih ringkas yakni 5,1 inci. Layar ini sudah disokong teknologi Super AMOLED. Dan resolusi QHD. Dengan resolusi layar yang lebih rapat, ponsel ini mampu menampilkan gambar dan video lebih jelas.

Menarinya, Samsung Galaxy A5 2017 juga sudah dibekali fitur Always On Display yang membuat pengguna bisa melihat waktu dan notifikasi tanpa repot membuka kunci layar.

Prosesor

Samsung menghadirkan mesin yang tangguh pada kedua ponsel Android terbaru ini. Samsung memasang Chipset Exynos 7880. Prosesor octa-core ini akan disokong RAM 3 GB. Hal ini membuat performa smartphone cukup tangguh untuk multitasking maupun harian.

Samsung memasang chipset Samsung Exynos 8890 pada Samsung Galaxy S7. Prosesor octa-core ini akan disokong RAM 4GB sehingga performanya cukup cepat untuk multitasking dan bermain game. Samsung juga menghadirkan versi Amerika dengan chipset yang sama yakni Snapdragon 820.

Untuk penggunaan harian, kedua smartphone 4G ini tampak tidak berbeda jauh. Namun kala digunakan untuk bermain game atau multitasking, tampak Samsung Galaxy S7 lebih unggul dengan chipset gahar dan RAM besar.

Dibagian sistem operasi, kedua ponsel juga akan menggunakan sistem operasi baru, Android 6.0 Marshmallow. Keduanya juga akan mendapatkan update sistem Android 7.0 kedepannya. Namun, bila dibandingkan, Samsung Galaxy A5 menggunakan user interface yang lebih halus dan fungsional.

Untuk memori penyimpanan, Samsung Galaxy A5 2017 hanya hadir dalam pilihan memori internal 32GB. Sedangkan, Samsung Galaxy S7 menggunakan memori internal 32 atau 64GB. Pengguna pun kian dimanjakan dengan hadirnya slot microSD untuk memori tambahan.

Kamera

Tidak hanya mesin, Samsung juga mengusung kamera yang sama tangguh. Samsung Galaxy A5 menggunakan kamera utama 16 MP. Untuk kamera depan, Samsung menggunakan kamera selfie 16 MP.

Sedangkan Samsung mengandalkan kamera utama 12 MP dengan sensor dual pixel pada Galaxy S7. Kamera utama sudah dibekali fitur 4K Video. Untuk kamera depan, Samsung juga mengandalkan kamera 5 MP untuk selfie. Kamera ini sudah cukup tangguh untuk memotret dan merekam harian.

Baterai

Untuk Samsung Galaxy A5 hadir dengan baterai yang standar berkapasitas 3000 mAh, sedangkan Galaxy S7 juga dibekali baterai 3000 mAh. Kedua perangkat ini juga sudah dibekali fitur quick charge dan wireless charging sehingga pengguna bisa menggunakan perangkat kian mudah.

 

Meski sama, Samsung Galaxy A5 2017 terbukti lebih hemat daya.

Sistem Keamanan

Kedua smartphone premium Samsung ini sama - sama dibekali Fingerprint sensor pada bagian tombol home. Dengan teknologi ini, pengguna bisa membuka smartphone dengan cepat dan mudah serta aman.

Kesimpulan

Kedua ponsel Android milik Samsung ini merupakan ponsel terbaik saat ini. Meski mirip, ternyata kedua ponsel memiliki perbedaan yang cukup signifikan. Kedua ponsel hadir dengan desain yang modern termasuk fitur anri air. Namun, Samsung Galaxy S7 memiliki tiga sektor penting yang membuatnya unggul yakni Layar, mesin dan kamera.

Disisi lain, samsung Galaxy A5 unggul pada sisi desain mewah harga terjangkau. Tidak hanya itu, ponsel Android terbaru ini bahkan menggunakan baterai yang tahan lama.

Nama Harga di Pasaran Ukuran Layar Detail Prosesor OS Version RAM Memori Internal GPU Resolusi Kamera Belakang Kapasitas Baterai
Samsung Galaxy A5 (2017) SM-A520F RAM 3GB ROM 32GB belum ada harga 5.2 inch 7880 6.1 3 GB 32 GB Mali-T830MP3 16 MP 3000 mAh
Samsung Galaxy S7 G930FD 32GB belum ada harga 5.1 inch Snapdragon 820 6 4 GB 32 GB Mali-T880 MP12 12 MP 3000 mAh
Tabel dapat digeser kiri atau kanan

Baca juga artikel:
Duel Phablet Android Terbaik, Google Pixel XL vs OnePlus 3T
Adu Ponsel Android Murah RAM 3GB, Infinix Zero 3 vs Wiko Ridge 4G Fever
Huawei Mate 9 vs LG V20, Duel Hape dengan Dua Kamera Belakang
Share :
Aris Wibowo

Aris Wibowo

Contributor

0

ARTIKEL TERKAIT