Persaingan pasar smartphone kelas phablet memang terus memanas setelah hadirnya beberapa produk phablet baru harga murah. Layar yang lebih lebar membuat ponsel Android ini mudah pengoperasiannya. Tentu juga spesifikasi yang dihadirkan cukup mumpuni.
Sebut saja produsen OPPO yang menghadirkan phabet OPPO A39. OPPO sendiri menghadirkan desain yang mewah dengan layar HD. Meski tidak selebar phablet lainnya, OPPO unggul dengan RAM yang besar sehingga performanya cukup cepat.
Dipasar yang sama, produsen Coolpad pun menghadirkan smartphone baru yakni Coolpad Fancy 3. Ponsel layar HD ini hadir dengan keunggulan kamera depan. Sektor ini memang menjadi daya tarik konsumen Indonesia yang sedang gandrung akan selfie.
Lalu bagaimana detail perbandingan kedua ponsel layar HD ini? Manakah yang terbaik?
Desain
Dari sisi desain ponsel OPPO A39 dan Coolpad Fancy 3 mengusung desain yang sama menariknya. OPPO menampilkan desain yang lebih mewah dengan balutan bodi metal dan dimensi yang ramping. Hal ini membuat ponsel layar HD ini nyaman digenggam dan dioperasikan.
Menengok desain dari Coolpad, ponsel ini mengusung desain yang elegan. Coolpad bahkan menambahkan bagian sensor sidik jari pada bodi belakang, tepatnya dibawah kamera utama. Untuk membantu pengoperasian, dibagian bawah layar ponsel Android terbaru ini terdapat tiga tombol capacitive. Untuk dimensi, ponsel ini mengusung dimensi khas phablet yang besar namun tetap nyaman digenggam.
Layar
Soal layar utama untuk menampilkan berbagai aktifitas komputasi, OPPO A39 vs Coolpad Fancy 3 mengusung layar yang berteknologi hampir mirip. Keduanya kali ini sama-sama mengusung teknologi layar sentuh yang didukung dengan panel IPS LCD. Selain itu, kedua ponsel Android terbaru ini juga menggunakan resolusi layar HD 1280 x 720 pixels.
Tapi, OPPO dan Coolpad mengusung layar yang berbeda. Coolpad menggunakan layar yang cukup besar yakni 5,5 inci. Layar ini cukup luas dilengkapi anti gores standar. Pada OPPO, terpasang layar yang lebih kecil yakni 5,2 inci. Meski kecil, layar ini menggunakan anti gores yang cukup unggul dengan desain 2,5 Curved Glass.
Mesin
Pada bagian dapur pacu, kedua ponsel layar HD ini menggunakan mesin yang memiliki beda performa. Menengok bagian OPPO A39, terpasang chipset Mediatek MT6750. Prosesor ini akan memberikan performa yang cukup maksimal berkat RAM 3GB dan GPU Mali T860. Performanya diklaim cepat untuk multitasking maupun bermain game.
Hal berbeda justru tampak pada Coolpad Fancy 3 yang menggunakan chipset Mediatek MT6735. Prosesor quad-core ini akan disokong GPU Mali 450 dan RAM 2GB. Kinerjanya terbilang standar namun cukup mumpuni untuk sebuah ponsel layar lebar.
Sistem Operasi
Pada bagian sistem operasi, kedua ponsel mengusung sistem dan antarmuka yang cukup unggul. Coolpad Fancy 3 hadir dengan sistem yang cukup unggul dan update yakni Android 6.0 Marshmallow. Sedangkan sistem operasi yang terpasang pada OPPO A39 ialah sistem Android Lollipop. Alhasil, ponsel Android Coolpad memiliki aplikasi dan fitur yang lebih unggul.
Memori Penyimpanan
Kedua ponsel Android 4G LTE ini menghadirkan memori penyimpanan yang beragam guna memuaskan kebutuhan pengguna dalam menyimpan data seperti file musik dan video. Untuk OPPO A39 menggunakan memori internal besar 32GB, sedangkan Coolpad Fancy 3 menggunakan memori internal 16GB. kedua ponsel juga sudah dibekali memori tambahan slot microSD.
Kamera
Pada bagian kamera, kedua ponsel layar HD ini hadir dengan kemampuan kamera yang sama – sama unggul. OPPO dan Coolpad membekali smartphone Andalannya dengan kamera utama 13 MP pada bagian bodi belakang. Terdapat fitur autofocus dan LED Flash, hingga kemampuan rekam video full HD pada kamera utama ini. Namun, kalau diperhatikan lebih baik, OPPO menghasilkam hasil foto yang lebih jelas.
Untuk kamera depan, OPPO sepertinya harus mengakui Coolpad Fancy. Pasalnya, Coolpad mengusung kamera depan 8 MP dengan kemampuan selfie yang jernih. Berbeda dengan OPPO yang hadir dengan kamera depan 5 MP.
Baterai
Untuk urusan daya, Ponsel layar HD OPPO A39 kembali unggul menggunakan baterai berkapasitas besar yakni 2900 mAh. Sedangkan Coolpad Fancy 3 hanya menggunakan baterai standari 2500 mAh. Hal ini membuat ponsel Android 4G ini nyaman digunakan harian.
Kesimpulan
Dilepas dengan rentang harga yang cukup tipis, OPPO A39 tampak lebih unggul dibandingkan Coolpad Fancy 3. Ponsel layar HD OPPO ini menggunakan layar, mesin dan baterai yang cukup baik. RAM yang besar membuat ponsel bisa untuk bermain game.
Sementara itu, Coolpad Fancy 3 menggunakan layar yang lebar dan kamera depan yang unggul. Dilepas dengan harga yang murah, Coolpad tampaknya cocok untuk konsumen muda indonesia yang mencari perangkat selfie.
Sekarang semua kembali ke kebutuhan kamu, pilih OPPO atau Coolpad?