Dipublish pada Kamis, 28 Jul 2016 | 14:55

Perbandingan Ponsel Kelas Menengah, Infinix Hot S dan Oppo F1

Beberapa hari lalu, Infinix resmi meluncurkan produk terbarunya, Infinix Hot S di pasar Indonesia. Ini merupakan ponsel pertama Infinix yang dilengkapi dengan bodi metal dan pemindai sidik jari. Menariknya, ponsel ini hadir dengan fitur unggulan untuk mengambil foto selfie.

Tak heran, Infinix Hot S ini disebut-sebut akan bersaing dengan ponsel Oppo F1. Kedua ponsel ini bahkan hadir dengan kamera yang sama berkualitas. Namun, dari segi harga ternyata Infinix Hot S lebih terjangkau dibanding Oppo F1. Lalu, manakah yang terbaik dari kedua ponsel kamera selfie ini?

Desain

Dari sisi desain Infinix Hot S menghadirkan desain yang cukup elegan. Ponsel ini bahkan sudah menggunakan bodi metal sehingga nampak kokoh meski memiliki harga yang terjangkau. Infinix juga menghadirkan dimensi yang cukup besar namun tetap ramping. Infinix mencoba menghadirkan produk  yang sesuai dengan kebutuhan pasar saat ini. Infinix bahkan menghadirkan sensor sidik jari dibagian bodi belakang. Sensor ini diklaim cepat dan akurat mengunci layar.

Tak jauh berbeda, Oppo F1 menggunakan desain yang sama elegan. Ponsel Android kamera ini mengusung bodi metal yang solid. Oppo menghadirkan dimensi yang lebih compact dan tipis hanya 7,3 mm saja. Bedanya, Oppo tidak menghadirkan sensor sidik jari.

Layar

Menengok bagian layar, Infinix merangcang produk terbarunya ini dengan layar berukuran 5,2 inci. Layar ini sudah disokong teknologi IPS dan resolusi HD 1280 x 720 pixels. Ini memang menarik, karena sebelumnya Infinix biasa menghadirkan produk layar lebar 5,5 inci. Layar yang lebih compact ini dimaksudkan agar para pengguna khususnya wanita. Layar yang compact membuat pengguna bisa menekan layar atau memegang layar dengan nyaman saat hendak ber-selfie.

Oppo menghadirkan layar yang lebih ringkas yakni 5 inci. Layar ini sudah disokong teknologi IPS dan resolusi HD 1280 x 720 pixels. Layar ini juga sudah dibekali pelindung anti gores Corning Gorilla Glass.

Kedua Layar ini mampu menampilkan gambar dan video yang sama jernih dan tajam. Penggunapun bisa nyaman menggunakan kedua layar untuk browsing, bermain game dan menonton video. Namun, kalau diperhatikan lebih jelas, layar Oppo F1 lebih baik secara tampilan dan perlindungan anti gores.

Mesin

Infinix Hot S hadir untuk menyasar pasar ponsel kelas menengah. Infinix memasang chipset Mediatek MT6753. Prosesor ini akan hadir dalam dua varian RAM yakni 2 dan 3 GB. Prosesor ini juga sudah disokong GPU Mali T720. Performa ponsel Android terbaru ini tentu cukup cepat dan tangguh saat multitasking. Apalagi, ponsel Android Infinix ini menggunakan OS Android 6.0 Marshmallow.

Oppo F1 juga mengusung mesin kelas menengah yang berkinerja tinggi. Oppo memasang chipset Qualcomm Snapdragon 616. Prosesor ini akan disokong RAM 3 GB. Prosesor ini akan disokong GPU Adreno 403. Performanya juga cukup lancar untuk ukuran ponsel Android kelas menengah. Dibagian sistem operasi, Oppo menggunakan OS Android Lollipop 5.1.

Secara garis besar, Oppo F1 menghadirkan mesin yang berkinerja lebih baik. Namun, untuk sistem operasi, tentu Infinix Hot S unggul dengan sistem operasi yang lebih update.

Selain itu, Infinix Hot S hadir dengan sistem proteksi Fitur XHide. Fungsi fitur ini untuk melindungi aplikasi atau folder di dalam smartphone. Jika ingin membuka aplikasi atau folder, pengguna harus memasukkan password terlebih dahulu.

Memori penyimpanan

Kedua ponsel Android kamera ini menggunakan memori internal yang sama besar. Kedua ponsel menggunakan memori internal 16 GB dan slot microSD. Sehingga pengguna bisa menyimpan data yang lebih banyak.

Kamera

788

Infinix Hot S menggunakan kamera utama 13 MP. Kamera ini disokong teknologi auto focus, gesture shot, voice shot hingga dual LED Flash. Untuk kamera depan, terpasang juga kamera utama 8 MP dengan teknologi wide angle 120 derajat. Uniknya, kamera depan ini dibekali LED Flash. Hal ini membuat pengguna bisa berfoto selfie dengan lebih baik.

Tak jauh berbeda dengan Infinix, Oppo F1 juga menggunakan kamera utama 13 MP. Kamera ini disokong teknologi Phase Detection Autofocus dan LED Flash. Untuk kamera depan, terpasang kamera depan 8 MP yang bisa merekam video full HD.

Baterai

Infinix Hot S dibekali baterai yang cukup besar yakni 3000 mAh. Baterai ini diklaim akan menemani pengguna lebih lama saat mengoperasikan perangkat. Oppo F1 sayangnya dibekali baterai yang terbilang standar yakni 2600 mAh.

Kesimpulan

Infinix Hot S memang menjadi pesaing serius dari Oppo F1. Apalagi, ponsel Android terbaru ini hadir dengan desain yang lebih besar dan elegan, sistem yang lebih baru hingga baterai yang lebih besar. Dari sisi performa, kedua ponsel juga memiliki dapur pacu yang sama berimbang. Namun, dari seri harga sepertinya Infinix Hot S memang layak diunggulkan dengan harga 2,2 juta versi RAM 3 GB, sementara Oppo F1 dijual harga 3,5 jutaan.

Baca juga artikel:
Perbandingan Spesifikasi Asus Zenfone Max vs Lenovo Vibe P1 Turbo
HTC 10 VS Samsung Galaxy S7, Mana Yang Lebih Unggul?
HTC 10 VS LG G5, Mana yang Lebih Superior?
Share :
Aris Wibowo

Aris Wibowo

Contributor

0

ARTIKEL TERKAIT

HARGA TERENDAH DENGAN PRODUK TERKAIT