Dipublish pada Jumat, 13 Mei 2022 | 15:28

Samsung Galaxy A73 5G vs Redmi Note 11 Pro 5G, Beda 3 Jutaan!

harga redmi note 11 pro 5g

Samsung meluncurkan Galaxy A73 5G di Indonesia pada pertengahan April 2022, dengan spesifikasi yang mirip sekali dengan Redmi Note 11 Pro 5G, namun keduanya memiliki selisih harga yang cukup jauh. Tidak tanggung-tanggung, hingga 3 jutaan.

Perbedaan paling signifikan pada keduanya ada pada versi prosesor Snapdragon. Sedangkan untuk perbedaan yang terlihat secara kasat mata, bisa dilihat pada jumlah kamera yang ada di panel belakangnya, Samsung Galaxy A73 5G dengan quad camera, dan Redmi Note 11 Pro 5G dengan triple camera.

Selebihnya, spesifikasi dari kedua smartphone ini sangat mirip. Berikut perbandingan Samsung Galaxy A73 5G dan Redmi Note 11 Pro 5G.

Perbandingan Prosesor

Samsung Galaxy A73 5G dan Redmi Note 11 Pro 5G sama-sama dibekali dengan prosesor Snapdragon dari Qualcomm, dan yang membedakan diantara keduanya adalah versinya saja.

Bila Samsung Galaxy A73 5G memiliki prosesor Snapdragon 778G 5G yang didukung oleh pengolah grafis Adreno 642L, Redmi Note 11 Pro 5G mengusung versi yang lebih rendah, yaitu Snapdragon 695 5G.

Hp Prosesor
Samsung Galaxy A73 5G Snapdragon 778G 5G
GPU: Adreno 642L
Redmi Note 11 Pro 5G Snapdragon 695 5G
GPU: Adreno 619

Perbandingan Kamera

Secara kasat mata, perbedaan pada kamera utama Samsung Galaxy A73 5G dan Redmi Note 11 Pro 5G dapat langsung terlihat pada panel belakangnya, dimana yang satu memiliki modul quad camera (Galaxy A73 5G), dan satunya dengan modul triple camera (Redmi Note 11 Pro 5G).

Keduanya memiliki kamera utama yang sama, 108 MP. Kamera utama pada Samsung Galaxy A73 5G didukung oleh kamera 12 MP + 5 MP + 5 MP, sementara Redmi Note 11 Pro 5G didukung oleh kamera 8 MP + 2 MP.

Pada sisi depan, Samsung Galaxy A73 5G unggul pada kamera selfie yang memiliki resolusi 32 MP, karena kamera depan Redmi Note 11 Pro 5G hanya memiliki resolusi 16 MP saja.

Hp Kamera
Samsung Galaxy A73 5G Belakang: 108 MP + 12 MP + 5 MP + 5 MP
Depan: 32 MP
Redmi Note 11 Pro 5G Belakang: 108 MP + 8 MP + 2 MP
Depan: 16 MP

Perbandingan Layar

Samsung Galaxy A73 5G mengusung layar Super AMOLED Plus sementara Redmi Note 11 Pro 5G memiliki layar Super AMOLED. Secara umum memang jenis layarnya sama, namun secara spesifikasi, terdapat perbedaan pada versi Plus.

Layar Super AMOLED Plus diklaim memiliki 50% lebih banyak sub-piksel, dan menggunakan matriks RGB, sehingga kualitas tampilannya bisa terlihat lebih tajam dan jelas, dengan kontras warna yang kaya.

Bila dari kualitas tampilan terlihat perbedaan, secara ukuran, keduanya tidak menunjukkan perbedaan yang signifikan. Layar Samsung Galaxy A73 5G berukuran 6.7 inci, hanya sedikit lebih besar dari layar 6.67 inci milik Redmi Note 11 Pro 5G.

Hp Layar
Samsung Galaxy A73 5G Super AMOLED Plus 6.7 inci
Full HD+, 120Hz
Redmi Note 11 Pro 5G Super AMOLED 6.67 inci
Full HD+, 120Hz

Perbandingan RAM dan ROM

Beralih ke memori, Samsung Galaxy A73 5G dan Redmi Note 11 Pro 5G memiliki RAM yang sama (8 GB). Selain itu, keduanya juga dirilis di Indonesia hanya dalam satu varian saja.

Perbedaan keduanya terdapat pada besar kapasitas penyimpanan. Bila Redmi Note 11 Pro 5G memiliki memori internal berkapasitas 128 GB, maka Samsung Galaxy A73 5G menawarkan ruang yang lebih besar (256 GB).

Hp Memori
Samsung Galaxy A73 5G RAM 8 GB/256 GB
Redmi Note 11 Pro 5G RAM 8 GB/128 GB

Perbandingan Baterai

Kapasitas baterai Samsung Galaxy A73 5G dan Redmi Note 11 Pro 5G tidak jauh berbeda. Keduanya sama-sama dibekali dengan baterai 5000 mAh yang performanya juga tidak jauh berbeda.

Walau kapasitas baterainya sama, namun untuk daya pengisian, keduanya memiliki perbedaan yang sangat signifikan, di mana  baterai Samsung Galaxy A73 5G mendukung fast charging 25W, baterai Redmi Note 11 Pro 5G dayanya lebih besar (67W).

Hp Baterai
Samsung Galaxy A73 5G Kapasitas: 5000 mAh
Fast charging: 25W
Port: USB Type-C
Redmi Note 11 Pro 5G Kapasitas: 5000 mAh
Fast charging: 67W
Port: USB Type-C

Perbandingan Harga

Harga seringkali menjadi faktor penentu bagi konsumen untuk memilih mana smartphone yang akan dibeli, dan dengan spesifikasi yang mirip, selisih harga pada kedua smarpthone ini cukup berperan vital.

Untuk kapasitas RAM yang sama, Samsung Galaxy A73 5G menawarkan banderol harga di angka 7 jutaan, karena memiliki kapasitas memori internal yang lebih besar.

Hp Baterai
Samsung Galaxy A73 5G Rp 7.799.000
Redmi Note 11 Pro 5G Rp 4.299.000

Kesimpulan

Bila kamera menjadi tujuan Anda ketika akan menentukan pilihan antara Samsung Galaxy A73 5G atau Redmi Note 11 Pro 5G, dan harga menjadi bahan pertimbangan utama, maka memilih Redmi adalah pilihan yang tepat.

Namun bila Anda mencari tampilan layar yang memiliki kualitas sedikit lebih baik, maka bisa memilih Samsung Galaxy A73 5G. Apalagi, dari segi baterai, keduanya bisa dibilang setara, hanya ada perbedaan pada waktu pengisian saja karena adaptor Redmi Note 11 Pro 5G memiliki daya lebih besar.

Kesimpulannya, kedua smartphone ini sebenarnya cukup imbang dari segi spesifikasi, namun memang harganya memiliki selisih yang bagi sebagian orang menjadi bahan pertimbangan utama. Saran kami, pilih lah yang sesuai dengan kebutuhan.

Share :
Restu Aji Siswanto

Restu Aji Siswanto

Content Writer

1144 Posts

Gemar mengikuti perkembangan teknologi gawai, baik yang rilis di Indonesia maupun yang tidak masuk pasar lokal. Ketertarikan tersebut menjadi motivasi untuk terus memberikan informasi, rekomendasi, dan tips berbelanja melalui beragam artikel dan ulasan produk.

ARTIKEL TERKAIT

HARGA TERENDAH DENGAN PRODUK TERKAIT