OPPO A54 dan Redmi Note 10 meluncur pertama kali di Indonesia pada akhir Maret 2021 dengan menawarkan harga yang sama untuk varian dengan RAM 4 GB/64 GB. Namun kalau dilihat dari spesifikasinya, keduanya memiliki perbedaan yang sangat signifikan.
Perbedaan yang paling signifikan terdapat pada kamera, dimana OPPO A54 mengusung konfigurasi triple camera, sementara Redmi Note 10 meluncur dengan quad camera. Walau begitu, keduanya sama-sama dibekali dengan baterai berkapasitas 5000 mAh.
Selain itu, perbedaan lainya terdapat pada prosesor yang digunakan, jenis layar, dan varian memori. Tanpa berlama-lama, berikut perbedaan antara OPPO A54 dan Redmi Note 10.
Perbedaan Kamera
Seperti yang sudah disinggung pada awal artikel ini, kamera merupakan salah satu perbedaan yang signifikan diantara OPPO A54 dan Redmi Note 10. Bukan hanya dari jumlah kamera yang diusung, namun juga resolusinya.
OPPO A54 dibekali dengan triple camera dengan konfigurasi yang terdiri dari kamera wide 13 MP, serta kamera macro dan depth yang masing-masing beresolusi 2 MP. Lalu untuk kamera depannya, terdapat kamera selfie 16 MP.
Perbedaan ini terlihat pada Redmi Note 10 yang mengusung quad camera dengan konfigurasi kamera wide 48 MP, dengan dukungan kamera ultrawide 8 MP, serta kamera macro dan depth yang masing-masing beresolusi 2 MP.
Berbeda dengan OPPO A54 yang memiliki resolusi besar pada kamera depannya, kamera selfie pada Redmi Note 10 memiliki resolusi yang lebih kecil, 13 MP.
Hp | Kamera |
OPPO A54 | Belakang: 13 MP + 2 MP + 2 MP Depan: 16 MP |
Redmi Note 10 | Belakang: 48 MP + 8 MP + 2 MP + 2 MP Depan: 13 MP |
Perbedaan Layar
Beralih ke layar, bisa dibilang kalau perbedaan pada sektor ini tidak terlalu terlihat secara ukuran, karena baik OPPO A54 maupun Redmi Note 10, sama-sama dibekali dengan bentang layar 6 inci. Perbedaannya tipis sekali, 6.51 inci (OPPO A54) dan 6.43 inci (Redmi Note 10).
Namun ketika kedua smartphone ini digunakan, terlihat perbedaan pada kualitas tampilannya. Hal ini wajar, karena layar yang diusung OPPO A54 berjenis LCD IPS dengan kualitas HD, yang bedanya signifikan dengan Redmi Note 10 yang mengusung layar Super AMOLED dengan kualitas Full HD+.
Hp | Layar |
OPPO A54 | 6.51 inci, HD LCD IPS |
Redmi Note 10 | 6.43 inci, Full HD+ Super AMOLED |
Perbedaan Platform
Platform yang digunakan oleh OPPO A54 dan Redmi Note 10 juga memiliki perbedaan yang signifikan, terutama bila dilihat dari jenis prosesor yang digunakan oleh keduanya.
OPPO A54 dibekali dengan prosesor MediaTek Helio P35, sementara Redmi Note 10 mengusung prosesor Qualcomm Snapdragon 678.
Pada paket pembelian awalnya, OPPO A54 berjalan dengan sistem operasi Android 10, berbeda dengan Redmi Note 10 yang sudah dibekali dengan sistem operasi Android 11.
Hp | Prosesor |
OPPO A54 | MediaTek Helio P35 GPU: PowerVR GE8320 Android 10, ColorOS 7.2 |
Redmi Note 10 | Snapdragon 678 GPU: Adreno 612 Android 11, MIUI 12 |
Perbedaan RAM dan ROM
Perangkat OPPO A54 yang dijual di Indonesia, dirilis dalam tiga varian memori RAM 4 GB/64 GB, 4 GB/128 GB, dan 6 GB/128 GB. Sementara Redmi Note 10 hanya dirilis dalam satu varian saja, dengan mengusung RAM 4 GB/64 GB.
Pilihan varian pada OPPO A54 tentunya dapat menjadi salah satu bahan pertimbangan bagi calon pembeli, karena memori juga menjadi salah satu spek yang diperhitungkan ketika akan membeli smartphone baru.
Hp | Memori |
OPPO A54 | RAM 4 GB/64 GB RAM 4 GB/128 GB RAM 6 GB/128 GB |
Redmi Note 10 | RAM 4 GB/64 GB |
Perbedaan Baterai
OPPO A54 dan Redmi Note 10 dibekali baterai dengan kapasitas yang sama, 5000 mAh. Jenis baterai keduanya juga sama, Li-Po. Yang membedakannya adalah kemampuan daya pengisian yang diusungnya.
Kedua smartphone ini sudah dibekali teknologi pengisian daya cepat, atau fast charging, namun dengan kapasitas daya yang berbeda. OPPO A54 mendukung fast charging 18W, sementara Redmi Note 10 mendukung daya yang lebih besar, 33W.
Hp | Baterai |
OPPO A54 | Kapasitas: 5000 mAh Fast charging: 18W Port: USB Type-C |
Redmi Note 10 | Kapasitas: 5000 mAh Fast charging: 33W Port: USB Type-C |
Perbedaan Harga
Dengan jumlah varian yang lebih banyak, OPPO A54 tentunya menawarkan variasi harga yang lebih banyak sebagai salah satu pertimbangan untuk calon pembeli.
Pada varian yang sama dengan RAM 4 GB/64 GB, harga OPPO A54 dan Redmi Note 10 sama-sama dibanderol seharga Rp 2.499.000. Namun selama masa promonya, harga Redmi Note 10 menjadi Rp 2.399.000.
Varian RAM 4 GB/128 GB pada OPPO A54 dijual seharga Rp 2.699.000, dan Rp 3.099.000 untuk varian yang paling tingginya (RAM 6 GB/128 GB).
Hp | Harga |
OPPO A54 | Rp 2.499.000 (4 GB/64 GB) Rp 2.699.000 (4 GB/128 GB) Rp 3.099.000 (6 GB/128 GB) |
Redmi Note 10 | Rp 2.499.000 (4 GB/64 GB) Harga promo: Rp 2.399.000 |
Setelah dibandingkan secara head to head, perbedaan OPPO A54 dan Redmi Note 10 terlihat sangat jelas, terutama pada kamera, prosesor, layar, dan varian memori RAM. Namun untuk harga yang ditawarkan di varian yang sama, rasanya Redmi Note 10 terlihat lebih unggul.
Namun bila Anda mencari hp terjangkau dengan pilihan memori RAM yang besar, makan OPPO A54 bisa menjadi pertimbangan karena menawarkan varian tinggi RAM 6 GB, dengan harga yang masih tergolong tidak terlalu mahal, apalagi bila dibandingkan dengan hp lain di kelas yang sama.
Semoga perbandingan OPPO A54 dan Redmi Note 10 ini bisa bermanfaat bagi Anda yang saat ini masih bimbang untuk menentukan pilihan.