Dipublish pada Rabu, 7 Apr 2021 | 15:30

Perbandingan realme 8 vs realme 8 Pro, Beda 900 Ribu!

Perbandingan realme 8 vs realme 8 Pro, Beda 900 Ribu!-0

realme Indonesia resmi meluncurkan dua smartphone di jajaran realme 8 Series terbaru mereka. Keduanya mengusung spesifikasi yang fokus pada kemampuan kamera yang telah ditingkatkan.

realme 8 Pro yang mengusung Infinite Starry Design dibekali dengan kamera utama beresolusi 108 MP yang merupakan resolusi kamera smartphone tertinggi saat ini.

Sementara itu, kamera pada realme 8 memiliki konfigurasi quad camera yang mengusung resolusi kamera utama 64 MP. Versi standar dari realme 8 Series ini membawa tampilan Infinite Bold Design.

Selain kamera pada realme 8 dan realme 8 Pro, apa lagi yang menjadi perbedaan signifikan dari kedua hp realme 8 Series ini? Berikut perbedaan antara realme 8 dan realme 8 Pro.

Perbedaan Kamera

Kamera menjadi sorotan utama pada realme 8 Series, terutama untuk realme 8 Pro yang dibekali dengan kamera utama beresolusi 108 MP. Kamera utama ini didukung oleh kamera ultrawide 8 MP, serta kamera macro dan depth yang masing-masing memiliki resolusi 2 MP.

realme 8 juga dibekali dengan quad camera, namun memiliki resolusi kamera utama yang lebih rendah. Konfigurasi kamera pada hp ini terdiri dari kamera wide 64 MP, kamera ultrawide 8 MP, serta kamera macro dan depth yang masing-masing juga dibekali resolusi 2 MP.

Hp Kamera
realme 8 Belakang: 64 MP + 8 MP + 2 MP + 2 MP
Depan: 16 MP
realme 8 Pro Belakang: 108 MP + 8 MP + 2 MP + 2 MP
Depan: 16 MP

Perbedaan Layar

Beralih ke layar, tidak ada perbedaan signifikan pada layar keduanya, karena realme 8 dan realme 8 Pro memiliki jenis, ukuran, dan resolusi layar yang sama.

Baik realme 8 maupun realme 8 Pro, sama-sama dibekali dengan layar berjenis Super AMOLED berukuran 6.4 inci yang memiliki resolusi Full HD+ 1080 x 2400 piksel.

Hp Layar
realme 8 6.4 inci, Full HD+
realme 8 Pro 6.4 inci, Full HD+

Perbedaan Prosesor dan GPU

Performa menjadi satu lagi perbedaan signifikan dari realme 8 Series, dimana pada realme 8, prosesor yang digunakan adalah MediaTek Helio G95 dengan dukungan pengolah grafis Mali-G76 MC4.

realme 8 Pro yang merupakan seri tertingginya, dibekali dengan prosesor Snapdragon 720G, dan memiliki GPU Adreno 618 sebagai pengolah grafis.

Hp Prosesor
realme 8 MediaTek Helio G95
GPU: Mali-G76 MC4
realme 8 Pro Snapdragon 720G
GPU: Adreno 618

Perbedaan RAM dan ROM

Untuk pasar Indonesia, realme 8 dan realme 8 Pro dipasarkan dengan varian memori RAM 8 GB, dengan dukungan memori internal 128 GB.

Hp Memori
realme 8 RAM 8 GB/128 GB
realme 8 Pro RAM 8 GB/128 GB

Perbedaan Baterai

Pada baterai, juga terlihat perbedaan yang signifikan dari kedua hp realme 8 Series ini. realme 8 yang merupakan versi standarnya, dibekali dengan baterai berkapasitas 5000 mAh, yang sudah mendukung fast charging 30W.

Kemampuan mengisi daya pada realme 8 cukup cepat, kaena baterainya dapat terisi setengah hanya dalam waktu 26 menit, sementara pada pengisian selama kurang ebih 1 jam, baterainya akan terisi penuh 100 persen.

Sebagai versi yang lebih tinggi, realme 8 Pro justru dibekali dengan baterai yang kapasitasnya lebih kecil, 4500 mAh, namun sudah mendukung pengisian daya cepat atau fast charging 50W.

Hanya diperlukan waktu sekitar 47 menit pengisian daya saja hingga baterai pada realme 8 Pro terisi penuh 100 persen.

Hp Baterai
realme 8 Kapasitas: 5000 mAh
Fast charging: 30W
Port: USB Type-C
realme 8 Pro Kapasitas: 4500 mAh
Fast charging: 50W
Port: USB Type-C

Perbedaan Harga

Harga realme 8 Pro di Indonesia dibanderol seharga Rp 4.499.000 untuk varian dengan RAM 8 GB dengan ROM 128 GB. Penjualan hp realme ini dibuka mulai tanggal 7 April 2021, dan akan tersedia di seluruh Indonesia mulai tanggal 17 April.

Sementara untuk realme 8, hp ini dijual dengan harga Rp 3.599.000, namun selama masa promonya, realme menawarkan harga khusus Rp 3.399.000. Pemesanan dibuka mulai tanggal 7 April 2021, dan realme 8 akan tersedia di seluruh Indonesia mulai tanggal 10 April.

Hp Harga
realme 8 Rp 3.599.000 (8 GB/128 GB)

Harga promo:
Rp 3.399.000
realme 8 Pro Rp 4.499.000 (8 GB/128 GB)

Setelah membandingkan spesifikasi realme 8 dan realme 8 Pro, terlihat sekali perbedaan pada kamera, prosesor, baterai, dan desain. Versi yang lebih tinggi tentunya menawarkan spek yang lebih tinggi pula.

Namun  bila melihat pada daya tahan baterainya, dengan baterai berkapasitas 5000 mAh, realme 8 dirasa akan lebih dapat memenuhi kebutuhan pengguna yang menginginkan daya tahan baterai yang lebih lama.

Pastinya, keduanya memiliki keunggulan masing-masing yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan dari setiap pengguna yang juga berbeda-beda. Nah, semoga artikel ini bisa membantu Anda dalam membuat keputusan terbaik, ya.

Share :
Restu Aji Siswanto

Restu Aji Siswanto

Content Writer

1144 Posts

Gemar mengikuti perkembangan teknologi gawai, baik yang rilis di Indonesia maupun yang tidak masuk pasar lokal. Ketertarikan tersebut menjadi motivasi untuk terus memberikan informasi, rekomendasi, dan tips berbelanja melalui beragam artikel dan ulasan produk.

ARTIKEL TERKAIT