Seperti diketahui, Samsung baru saja merilis tiga flagship terbaru ke Tanah Air. Berada di lini Galaxy S series, ketiganya terdiri dari Samsung Galaxy S21 5G, Galaxy S21+ 5G, dan Galaxy S21 Ultra 5G.
Nah, ketiganya tidak hanya memiliki spesifikasi yang sama, tapi juga ada yang berbeda satu sama lain. Sehingga hal ini cukup penting untuk Anda ketahui agar bisa memilih sesuai dengan kebutuhan dan uang yang dimiliki.
Pastinya, harga Samsung Galaxy S21 series ini berbeda-beda sesuai dengan variannya. Untuk memudahkan Anda, Pricebook akan coba ulas apa saja persamaan dan perbedaan Samsung Galaxy S21 5G, S21+ 5G dan S21 Ultra 5G.
Persamaan Samsung Galaxy S21, S21+ dan S21 Ultra
Ada beberapa persamaan diantara ketiganya, yaitu jenis layarnya sama-sama menggunakan Dynamic AMOLED 2X, pemindai sidik jari berteknologi ultrasonic, mendukung tampilan 120Hz dan perlindungan Corning Gorilla Glass Victus, dengan sertifikasi IP68.
Ketiganya juga sama-sama diotaki chipset Exynos 2100 terbaru dan mendukung pengisian cepat 25W serta pengisian nirkabel 15W.
Hp | Persamaan |
Samsung Galaxy S21 5G, S21+ 5G dan S21 Ultra 5G | - Dynamic AMOLED 2X - Pemindai sidik jari berteknologi ultrasonic - Refresh rate 120Hz - Corning Gorilla Glass Victus - Sertifikasi IP68 |
Perbedaan Samsung Galaxy S21, S21+ dan S21 Ultra
1. Beda Layar
Samsung Galaxy S21 5G yang memiliki ukuran layar yang paling kecil. Yaitu seluas 6.2 inci dengan resolusi FHD+. Lalu Samsung Galaxy S21+ 5G hadir dengan layar FHD+ berukuran 6.7 inci.
Sedangkan Samsung Galaxy S21 Ultra 5G layarnya berukuran paling besar yaitu 6.8 inci dengan resolusi Edge Quad HD+.
Hp | Layar |
Samsung Galaxy S21 5G | 6.2 inci, resolusi FHD+ |
Samsung Galaxy S21+ 5G | 6.7 inci, resolusi FHD+ |
Samsung Galaxy S21 Ultra 5G | 6.8 inci, resolusi Edge Quad HD+ |
2. Beda Kamera
Di sektor fotografi Samsung Galaxy S21 dan Galaxy S21+ 5G sama-sama dibekali dengan tiga kamera belakang yang masing-masing beresolusi 12 MP (kamera ultrawide), 12 MP (kamera wide) dan 64 MP (kamera telephoto). Untuk kamera depan beresolusi 10 MP.
Sementara Samsung Galaxy S21 Ultra 5G sudah dibekali dengan empat buat kamera utama dengan konfigurasi 12 MP (kamera ultrawide), 108 MP (kamera wide), 10 MP(telephoto) dan 10 MP (Telephoto). Begitu juga kamera depan yang ditingkatkan menjadi 40 MP.
Hp | Kamera |
Samsung Galaxy S21 5G | 12 MP (kamera ultrawide), 12 MP (kamera wide) dan 64 MP (kamera telephoto) serta kamera depan 10 MP |
Samsung Galaxy S21+ 5G | 12 MP (kamera ultrawide), 12 MP (kamera wide) dan 64 MP (kamera telephoto) serta kamera depan 10 MP |
Samsung Galaxy S21 Ultra 5G | 12 MP (kamera ultrawide), 108 MP (kamera wide), 10 MP(telephoto) dan 10 MP (Telephoto) serta kamera depan 40 MP |
3. Beda Memori
Samsung Galaxy S21 5G mendapat sokongan RAM 8 GB dengan pilihan memori internal 128 GB dan 256 GB. Lalu Samsung Galaxy S21+ 5G memiliki opsi RAM 8 GB dan 12 GB dengan pilihan memori internal 128 GB dan 256 GB.
Sedangkan Samsung Galaxy S21 Ultra 5G dilengkapi RAM 12 GB dan 16 GB dengan memori internal 256 GB dan 512 GB.
Hp | Memori |
Samsung Galaxy S21 5G | RAM 8 GB, ROM 128 GB dan 256 GB |
Samsung Galaxy S21+ 5G | RAM 8 GB dan 12 GB, ROM 128 GB dan 256 GB |
Samsung Galaxy S21 Ultra 5G | RAM 12 GB dan 16 GB, ROM 256 GB dan 512 GB |
4. Beda Baterai
Samsung Galaxy S21 hadir dengan baterai berkapasitas 4000 mAh, lalu baterai Galaxy S21+ 5G berkapasitas 4800 mAh dan Galaxy S21 Ultra 5G berkapasitas 5000 mAh.
Hp | Baterai |
Samsung Galaxy S21 5G | 4000 mAh |
Samsung Galaxy S21+ 5G | 4800 mAh |
Samsung Galaxy S21 Ultra 5G | 5000 mAh |
5. Beda S Pen
Diantara ketiganya hanya Samsung Galaxy S21 Ultra 5G yang dibekali S Pen, sedangkan Galaxy S21 5G dan Galaxy S21+ 5G tidak.
Hp | S Pen |
Samsung Galaxy S21 5G | Tidak |
Samsung Galaxy S21+ 5G | Tidak |
Samsung Galaxy S21 Ultra 5G | Ya |
6. Beda Harga
Harga Samsung Galaxy S21 5G dibanderol mulai dari Rp 12.999.000, lalu harga Samsung Galaxy S21+ 5G dijual mulai Rp 15.999.000 dan harga Samsung Galaxy S21 Ultra 5G dipasarkan mulai Rp 18.999.000.
Hp | Harga |
Samsung Galaxy S21 5G | mulai dari Rp 12.999.000 |
Samsung Galaxy S21+ 5G | mulai Rp 15.999.000 |
Samsung Galaxy S21 Ultra 5G | mulai Rp 18.999.000 |
Nah, itu beberapa persamaan dan perbedaan Samsung Galaxy S21 5G, Galaxy S21+ 5G dan Galaxy S21 Ult5ra 5G. Sehingga Anda bisa memilih mana varian yang sesuai dengan kebutuhan dan bujet yang dimiliki.
Selamat memilih.