Dipublish pada Kamis, 21 Mei 2015 | 18:35

Acer Liquid Z410, Android 4G Pesaing Xiaomi Redmi 2

Dengan mengusung jaringan 4G LTE pada tubuhnya, Acer Liquid Z410 mencoba untuk menyaingi Xiaomi Redmi 2 yang banderolnya Rp 1.525.000. Acer sepertinya mengambil peluang di ceruk pasar yang lebih bawah karena harga Liquid Z410 hanya Rp 1.349.000.

Sayangnya, spesifikasi yang diusung belum mampu menyaingi  apa yang dimiliki oleh Xiaomi Redmi 2. kecuali koneksi 4G yang berada di kedua slot SIM card Liquid Z410. Smartphone Android Liquid Z410 menjadi smartphone pertama Acer yang telah dilengkapi dengan koneksi 4G.

Baca jugaHugo Barra Yakinkan Kualitas Mi 4i Lahir Dengan Komponen Terbaik

Sementara untuk dapur pacunya, chipset yang digunakan tidak memakai buatan Qualcomm seperti Redmi 2, melainkan besutan MediaTek, yakni MT6732M, dengan prosesor Quad core 1.3 GHz dan menggunakan GPU Mali T760MP2. Sementara untuk kapasitas RAM keduanya sama-sama mengusung kapasitas 1GB.

Sementara untuk kameranya, Acer Liquid Z410 memiliki resolusi kamera utama sebesar 5MP sedangkan untuk memenuhi kebutuhan foto selfie hanya mengandalkan resolusi 2MP. Untuk kamera utama Liquiad Z410 sudah dilengkapi dengan fitur dual shot, sehingga kedua kamera yang melekat dalam tubuhnya bisa mengambil gambar secara bersamaan.

Baca jugaOppo R7 Plus dengan Octa Core 64 Bit dan 4G Siap Meluncur

Selain itu ada juga fitur Geo-tagging, touch focus, dan face detection. Sedangkan kamera depan sudah dilengkapi lensa wide angle dan pengguna bisa melakukan foto selfie dengan menekan “Rapid Button” sebagai alternatif shutter kamera. Nah, Xiaomi Redmi 2 lebih baik untuk resolusi kamera belakang karena sudah 8MP, sedangkan resolusi kamera depannya sama dengan milik Liquid Z410.

Bagaimana dengan layar? Kedua smartphone sama-sama menggunakan panel IPS LCD tetapi memiliki resolusi yang berbeda. Layar 4.5 inci Liquid Z410 mengusung resolusi 540 x 960 pixels, sedangkan layar 5,7 inci milik Xiaomi Redmi 2 berukuran 720 x 1280 pixels.

Disektor baterai, Xiaomi Redmi 2 unggul dengan baterai berkapasitas 2200 mAh karena kapasitas baterai yang dimiliki oleh Liquid Z410 hanya berkapasitas 2000 mAh. Jika melihat spesifikasi keduanya, mana yang Anda pilih?

Baca juga artikel

Harga Asus ZenFone 2 di Indonesia: Ada 4 Varian, Spesifikasi Beda di RAM, Storage dan Jenis Prosesor

7 Langkah Sederhana ini Buat Hasil Foto Kamera Smartphone Lebih Menarik

Tips Aman Membeli Zenfone 2: Berikut Daftar Onlineshop yang Menjual Zenfone 2

Share :
Tedi Yuni Alriyanto

Tedi Yuni Alriyanto

Content Writer

932 Posts

Berkarier dari lapangan olah raga sampai jadi ‘inspektur gadget’! Awalnya di Harian NusaBali, sempat keliling nulis soal otomotif, lifestyle, sampai akhirnya nyemplung di dunia gadget dan telekomunikasi. Hobi foto-foto, sekarang jadi ‘senior content dan video ’ di Pricebook. Tanggung jawab? Bikin artikel, video, dan pastikan semuanya sedap dibaca!

ARTIKEL TERKAIT

HARGA TERENDAH DENGAN PRODUK TERKAIT