Dipublish pada Jumat, 24 Mar 2023 | 10:43

7 Aplikasi Islami Terbaik untuk Dampingi Anak Berpuasa

7 Aplikasi Islami Terbaik untuk Dampingi Anak Berpuasa-0Foto: Pixabay

Ramadhan adalah salah satu momentum yang tepat untuk memperdalam agama, tentunya di bulan ini, umat muslim menjadi dua kali lebih giat beribadah dan menguatkan imannya. Tak terkecuali bagi anak yang sedang belajar puasa Ramadhan.

Selain hadirnya gim islami, kehadiran aplikasi islami juga bisa menjadi salah satu cara agar anak bisa mendalami ilmu agama, dengan metode yang tidak besar, dan tentunya menyenangkan.

Rekomendasi Aplikasi Islami untuk Anak

Aplikasi-aplikasi bernuansa islami bisa dengan mudah ditemukan secara online melalui perangkat smartphone. Selain praktis, aplikasi ini bisa diakses di mana dan kapan saja. Bila menginginkan tampilan layar yang lebih luas, maka kita bisa mengunduh aplikasi-aplikasi ini menggunakan tablet, agar anak lebih mudah belajar.

Menunggu waktu berbuka puasa, atau istilah umumnya "ngabuburit", anak biasanya tidak memiliki banyak kegiatan. Nah, sambil menunggu waktu berbuka puasa, ajak anak untuk belajar agama melalui aplikasi islami. Berikut beberapa rekomendasi kami.

1. Belajar Menulis Hijaiyah

7 Aplikasi Islami Terbaik untuk Dampingi Anak Berpuasa-1Foto: Google Play Store

Aplikasi Belajar Menulis Hijaiyah dapat membantu anak-anak mengenal dan menulis huruf hijaiyah. Fitur-fitur yang dihadirkan juga cukup beragam yakni animasi cara menulis, gambar objek sesuai dengan huruf yang sedang dipelajari dan terjemahan dalam bahasa indonesia.

Aplikasi ini memungkinkan para orangtua untuk mengajarkan anak agar lebih familiar dengan huruf hijaiyah, melalui tampilan yang menarik dan pilihan warna tulisan yang beragam.

Ini yang menjadi daya tarik utama aplikasi Belajar Menulis Hijaiyah, sehingga anak bisa semangat belajar, sambil menunggu waktu berbuka puasa.

2. Belajar Wudhu Bersama Marbel

7 Aplikasi Islami Terbaik untuk Dampingi Anak Berpuasa-2Foto: Google Play Store

Sesuai dengan judulnya, aplikasi buatan Educa Studio ini menyediakan tata cara berwudhu. Setiap gerakan dalam wudhu disertai dengan animasi peraga sehingga memudahkan anak untuk mempraktikannya.

Tulisan latin di setiap bacaan doa juga memudahkan anak yang belum fasih membaca Al-quran. Aplikasi ini terbilang cukup populer karena tampilannya yang menarik.

Aplikasi Belajar Wudhu Bersama Marbel menyediakan fitur-fitur lain seperti urutan cara wudhu, tebak gerakan wudhu, pasangkan gerakan wudhu, dan tamping air. Selain seru, aplikasi ini juga dapat memberikan ilmu yang bermanfaat.

3. Belajar Shalat Lengkap + Audio

7 Aplikasi Islami Terbaik untuk Dampingi Anak Berpuasa-3Foto: Google Play Store

Aplikasi puasa bagi anak berikutnya fokus untuk mengajarkan tentang cara shalat. Aplikasi Belajar Shalat Lengkap + Audio ini sangat cocok untuk anak usia 4-8 tahun, karena tampilannya sangat mudah untuk dipahami.

Selain berisi gerakan shalat dan doanya, aplikasi ini juga dilengkapi dengan narasi pendukung untuk memudahkan anak dalam memahami setiap gerakan shalat itu sendiri.

Setelah belajar tentang tata cara shalat, orangtua dapat menguji pemahaman si kecil dengan permainan tebak gerakan. Permainan ini mengharuskan anak untuk memilih nama gerakan salat sesuai dengan gambar yang muncul pada panel.

Masih ada beberapa permainan lain yang terdapat dalam aplikasi ini seperti membersihkan Masjid dan menata Saf.

4. Doa Anak Muslim + Suara

7 Aplikasi Islami Terbaik untuk Dampingi Anak Berpuasa-4Foto: Google Play Store

Aplikasi Doa Anak Muslim + Suara berisi kumpulan doa-doa pendek sehari-hari yang bisa diamalkan oleh anak. Orangtua bisa mengajarkan doa sebelum dan sesudah tidur, doa masuk dan keluar kamar mandi, doa ketika masuk dan keluar rumah, serta banyak doa lainnya.

Walaupun tampilannya sederhana. Aplikasi puasa bagi anak ini cukup menarik perhatian si kecil dengan gambar-gambar pendukung pada setiap doa. Aplikasi ini juga dilengkapi dengan keterangan yang berisi penjelasan setiap doa.

5. Kabi - Kisah Nabi & Buku Islam

7 Aplikasi Islami Terbaik untuk Dampingi Anak Berpuasa-5Foto: Google Play Store

Aplikasi Kabi - Kisah Nabi & Buku Islam berisi berbagai kisah para Nabi dan Rasul, yang dihadirkan dengan tampilan menarik. Melalui aplikasi ini anak dapat mempelajari kisah teladan para Nabi dan Rasul untuk diamalkan dalam kehidupan sehari-hari.

Selain itu, aplikasi ini juga dapat membantu para orangtua untuk mengajarkan anak tentang kisah-kisah para Nabi dengan berbagai mukjizatnya, hingga pelajaran lainnya yang diharapkan bisa memberi dampak positif pada pola berpikir anak.

6. Marbel Asmaul Husna + Suara

7 Aplikasi Islami Terbaik untuk Dampingi Anak Berpuasa-6Foto: Google Play Store

Satu lagi aplikasi islami yang sangat baik untuk menemani ibadah puasa anak dan bermanfaat dalam membantu orang tua meningkatkan keimanan si kecil selama bulan Ramadhan, yakni Marbel Asmaul Husna + Suara.

Aplikasi ini dilengkapi dengan narasi pendukung yang sangat bermanfaat bagi anak-anak yang belum lancar membaca. Aplikasi Android gratis ini juga menyediakan berbagai permainan seru yang masih berkaitan dengan asmaul husna.

Menariknya, beberapa materi juga dilengkapi dengan narasi berupa audio, sehingga si kecil bisa belajar hanya dengan mendengarkan suaranya saja. 

7. Marbel Moslem Kids Learning

7 Aplikasi Islami Terbaik untuk Dampingi Anak Berpuasa-7Foto: Google Play Store

Aplikasi Marbel Moslem Kids Learning ini terbilang lengkap. Kita bisa menemukan tidak hanya tentang tata cara wudhu dan shalat, tetapi juga berbagai doa harian, Juz’amma, huruf hijaiyah dan banyak lagi.

Tampilan yang sederhana namun penuh warna membuat aplikasi ini cocok untuk anak-anak. Selain itu, anak juga dapat menemukan dan mempelajari berbagai hal pokok dalam islam seperti rukun iman dan rukun islam. Simpel dan lengkap.

Nah, itu dia daftar rekomendasi aplikasi islami yang dapat digunakan anak untuk belajar agama selagi menunggu waktu berbuka puasa. Semoga bermanfaat dan selamat menunaikan ibadah puasa Ramadhan.

Share :
Restu Aji Siswanto

Restu Aji Siswanto

Content Writer

1144 Posts

Gemar mengikuti perkembangan teknologi gawai, baik yang rilis di Indonesia maupun yang tidak masuk pasar lokal. Ketertarikan tersebut menjadi motivasi untuk terus memberikan informasi, rekomendasi, dan tips berbelanja melalui beragam artikel dan ulasan produk.

ARTIKEL TERKAIT