Diperbaharui pada Sabtu, 7 Januari 2023 | 11:12

10 Aplikasi Belajar Bahasa Asing Praktis dan Mudah

rekomendasi aplikasi belajar bahasa asingFoto: Pixabay

Pandai berbahasa asing mungkin menjadi satu hal yang diimpikan oleh semua orang. Bukan hanya sekedar menambah pengetahuan, dengan menguasai bahasa asing maka akan membuka peluang lebih besar untuk karir kita ke depannya.

Makanya, tidak heran jika banyak orang yang rela menghabiskan banyak uang untuk belajar bahasa asing di tempat les. Namun, beberapa tempat les memasang tarif yang cukup tinggi, sehingga banyak orang mulai mencari opsi lain.

Untungnya, kemajuan teknologi membuat belajar bahasa menjadi lebih mudah, karena kini tersedia berbagai macam aplikasi belajar bahasa asing yang bisa diunduh secara gratis di hp Android dan iOS.

Aplikasi Belajar Bahasa Asing Terbaik

Aplikasi bahasa asing memiliki berbagai fitur yang dapat membantu kita untuk mempelajari bahasa menggunakan metode yang mudah dan dapat dilakukan sendiri tanpa tutor.

Selain belajar bahasa asing, beberapa apikasi ini juga menawarkan layanan lain seperti mengerjakan ujian atau tes bahasa yang dapat digunakan untuk mengukur hingga sejauh mana proses belajar kita efektif.

Bila Anda ingin mencoba belajar bahasa asing namun belum tahu aplikasi mana yang tepat, berikut ini adalah rekomendasi aplikasi belajar bahasa asing yang bisa diunduh langsung ke smartphone.

1. Duolingo

Aplikasi belajar bahasa asing

Aplikasi belajar bahasa asing yang pertama adalah Duolingo. Bagi kamu yang senang mencoba aplikasi belajar bahasa Inggris pasti sudah tidak asing dengan Duolingo.

Ternyata, aplikasi ini tidak hanya menyediakan bahasa Inggris. Masih banyak bahasa asing yang bisa kamu pelajari disini. Kamu bisa belajar bahasa Asing mulai dari Latihan menulis, menghafal kosa kata, maupun percakapan.

Bagaimana tidak, aplikasi ini sudah di download lebih dari 10 juta pengguna di Play Store. Duolingo memberikan pengalaman belajar bahasa Inggris yang menyenangkan dengan menyediakan fitur fitur menarik.

2. Mondly

Aplikasi belajar bahasa asing

Menghafal ratusan bahkan jutaan kosa kata memang tentu sangat memusingkan bagi para pemula. Hal ini sering menjadi penghambat bagi para pemula yg mau lancar berbahasa asing.

Jika kamu salah satu dari mereka, mungkin aplikasi Mondly ini bisa menjadi pilihan yang tepat untuk kamu. Mondly mengajari kamu kosa kata dengan mengenalkan kata-kata dan frase utama.

Proses belajar dibagi menjadi pelajaran-pelajaran singkat yang dikemas kedalam paket-paket serupa. 

3. LingoDeer

Aplikasi belajar bahasa asing

Aplikasi belajar bahasa asing berikutnya adalah LingoDeer. Seperti namanya, aplikasi ini tersedia dalam bahasa Mkamurin, bahasa Jepang, bahasa Korea, dan tentunya bahasa Inggris, dengan kualitas pembelajaran yang tinggi. 

Tidak peduli apa tingkat kemampuan pengguna, dengan LingoDeer pengguna dapat meningkatkan kemampuan berbahasa dengan cepat.

Dimulai dari cara pengucapan kata sampai dengan tata bahasa perubahan waktu yang rumit dalam bahasa Inggris, dengan LingoDeer belajar bahasa akan terasa seperti bermain game yang menyenangkan, sederhana, dan menagihkan. 

4. Busuu

Aplikasi belajar bahasa asing

Sama seperti pada aplikasi sebelumnya, aplikasi belajar bahasa asing Busuu juga menawarkan banyak pilihan bahasa yang bisa kamu pelajari dalam satu aplikasi.

Diantaranya adalah bahasa Inggris, Spanyol, Jerman, Perancis, Jepang, Portugis, Italia, Rusia, Mkamurin, Turki, Arab, Polandia. Selain itu, kamu juga bisa belajar bahasa tersebut dalam bentuk percakapan di aplikasi Busuu ini.

5. Rosetta Stone

Aplikasi belajar bahasa asing

Aplikasi selanjutnya adalah Rosetta Stone. Seperti klaimnya, aplikasi ini menjanjikan para penggunanya mampu belajar bahasa dengan sangat efektif.

Menariknya lagi, aplikasi ini juga tersedia dalam banyak bahasa asing diantaranya, Spanish (Latin American or Spain), French, German, Italian, English (American or British), Japanese, Korean, Chinese (Mkamurin), Arabic, Portuguese (Brazil), Russian, Dutch, Filipino (Tagalog), Greek, Hebrew, Hindi, Irish, Persian (Farsi), Polish, Swedia, Turki, dan Vietnam.

6. Drops

Aplikasi belajar bahasa asing

Kata-kata belajar memang selalu terdengar membosankan bagi beberapa orang. Membaca, menulis, menghafal mungkin sangat identik dengan kata belajar.

Namun, bagaimana jika belajar kosakata bisa jadi permainan yang menegangkan, bukan hafalan yang membosankan? Itulah aplikasi Drops. Aplikasi ini meniadakan “kebosanan” dari pembelajaran bahasa.

Kosakata yang bermanfaat ditanamkan ke memorimu melalui ilustrasi minimalis yang keren dan cepat seperti game-mikro. Bagian serunya? Hanya butuh waktu 5 menit sehari. 

7. Beelinguapp

Aplikasi belajar bahasa asing

Aplikasi selanjutnya adalah Beelinguapp. Belajar bahasa baru dengan Beelinguapp, aplikasi memungkinkan kamu membaca dan mendengarkan cerita dalam berbagai bahasa secara berdampingan.

Dengan membaca teks dan mendengarkan audio, kamu bisa dengan cepat memahami dan mendalami bahasa asing dengan lebih cepat dan maksimal.

8. Learn 50 Languages

Aplikasi belajar bahasa asing

Seperti namanya, aplikasi Learn 50 Languages berisi 100 pelajaran yang memberikan kamu kosakata dasar. kamu akan belajar untuk berbicara kalimat pendek dengan fasih dalam situasi dunia nyata dalam waktu singkat.

Terdapat 50 bahasa dan sekitar 3000 kombinasi Bahasa pada aplikasi ini, misalnya Jerman ke Inggris, Bahasa Inggris ke Bahasa Spanyol, Bahasa Spanyol ke Bahasa Cina, dan masih banyak lagi.

Aplikasi ini membantu kamu belajar dengan cepat dan menggunakan bahasa asing dalam berbagai situasi seperti halnya percakapan di hotel atau restoran, saat liburan, obrolan ringan, untuk mengenal orang, belanja, di rumah sakit, bank, dan sebagainya.

9. Memrise

Aplikasi belajar bahasa asing

Aplikasi belajar bahasa asing berikutnya adalah Memrise yang diklaim berbeda dengan aplikasi belajar bahasa asing lainnya. 

Salah satu yang membedakannya adalah metode ilmiah di balik aplikasi ini. Memrise menjanjikan metode ini akan mempercepat proses belajar dan membantumu mengingat kata-kata baru.

Selain itu, aplikasi ini juga membawa kamu untuk belajar bahasa asing dengan menonton klip video yang menyenangkan, melihat orang lokal di destinasi impian, dan main game-game sejenis kuis, sehingga belajar jadi lebih menyenangkan.

10. Speekoo

Aplikasi belajar bahasa asing

Rekomendasi aplikasi belajar bahasa asing yang terakhir adalah Speekoo, sebuah aplikasi pembelajaran bahasa yang menantang kamu untuk belajar bahasa baru.

Menurut deskripsi pada aplikasi, Speekoo mencoba membuat para penggunanya mampu belajar 10 kali lebih cepat, intuitif dan memotivasi, daripada aplikasi lainnya. 

Saat ini, Speekoo tersedia dalam 6 bahasa yaitu, Prancis, Spanyol, Italia, Jerman, Cina, dan Jepang. Aplikasi ini dapat didownload secara gratis.

Belajar Bahasa Asing, Yuk!

Nah, itu dia 10 rekomendasi aplikasi belajar bahasa asing pilihan kami untuk kamu. Dengan ini, mahir berbahasa asing tidak mahal lagi! Semua pasti bisa asal dijalani dengan baik dan tekun. Selamat belajar!

Like us!
Restu Aji Siswanto

Content Writer

1537 Posts

Gemar mengikuti perkembangan teknologi gawai, baik yang rilis di Indonesia maupun yang tidak masuk pasar lokal. Ketertarikan pada teknologi dan gawai menjadi motivasi untuk terus memberikan informasi, rekomendasi, dan tips berbelanja seakurat mungkin, melalui artikel dan ulasan produk.